oleh

Bocah Korban Kekerasan Ayah di Tangsel Gemar Makan Telor Ceplok

image_pdfimage_print

Kabar6-Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan (Tangsel), Ajun Komisaris Angga Surya Saputra pastikan bahwa pihaknya masih merawat KB, 5 tahun, bocah korban kekerasan bapak kandungnya di Pondok Jagung Timur, Kecamatan Serpong. Kondisi psikologis bocah tersebut semakin membaik.

“Sekarang yang tau pasti dia kalau tidur selalu minta ditemani sama Ibu Tita,” katanya di Mapolres Tangsel, Senin (24/5/2021).

Angga jelaskan, Tina yang dimaksud adalah anak buahnya yang bertugas di Satuan Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA). KB setiap ingin tidur selalu minta ditemani Tita.

“Kalau kalau siang pasti minta telor ceplok sama kecap. Makanan kesukaan dia, telor ceplok sama kecap tapi minta disuapi sama Ibu Tita,” jelasnya.

Menurut Angga, KB telag divisum tapi polisi masih harus menunggu hasilnya. Polres Tangsel juga sudah komunikasi agar segera melakukan pemeriksaan.

Pelayanan Terpadu Pemberdayaan Perempuan dan Anak (P2TP2A) Kota Tangsel dijadwalkan akan memberikan penilaian (assesment) terhadap KB terkait kondisinya perawatan serta hak asuh yang paling tepat terhadap bocah tersebut.

**Baca juga: Maling Bobol Apotek Kimia Farma di Pondok Aren Lewat Atap

“Pasti. Kalau itu kan memang kewajiban kita. Kalau anak di bawah umur setiap pemeriksaan harus diberikan pendampingan. Dan harus dilakukan pemeriksaan psikologis terhadap anak termasuk assement,” ujar Angga.

Ia menambahkan, yang pasti berkas penuntutan pelaku akan segera dilengkapi dan akan segera diserahkan ke Kejaksaan Negeri Kota Tangsel. “Nanti tinggal dari kejaksaan seperti apa,” tambahnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email