oleh

Banjir 80 Sentimeter di Kosambi Tangerang, 253 KK Terdampak

image_pdfimage_print

Kabar6-Ratusan rumah di Kabupaten Tangerang dilaporkan juga terdampak hujan lebat. Badan Penanggulangan Bencana Daerah setempat menyebutkan ada ratusan rumah kepala keluarga terendam banjir.

“Hujan deras yang melanda beberapa wilayah Pantura Kabupaten Tangerang mengakibatkan beberapa titik banjir,” kata Kabid Pemadaman dan Penyelamatan, Agung Guntara, Jum’at (23/3/2024).

Dijelaskan, beberapa titik banjir di Kecamatan Kosambi, salah satunya Perumahan Duta Bandara. Banjir di perumahan tersebut disebabkan meluapnya permukaan air Sungai Dadap dengan ketinggian 80 sentimeter.

**Baca Juga: Tiga Bandit Spesialis Curanmor di Serang Dihadiahi Timah Panas, 7 Motor Hasil Curian Diamankan

Pusdalops BPBD Kabupaten Tangerang melaporkan ada 133 KK yang terdampak banjir di RT 05 RW 13. Kemudian juga ada 120 KK di RT 02 RW 13.

BPBD siapkan personel dan peralatan seperti perahu guna membantu evakuasi dan mobilisasi masyarakat yang terdampak banjir di Kecamatan Kosambi.

Pihaknya, sambung Agung, telah melakukan proses evakuasi warga dan memprioritaskan warga lanjut usia (lansia).

“Sementara warga masih bertahan di rumahnya masing-masing, kecuali ada beberapa lansia yang segera diungsikan ke rumah kerabat yang tidak tergenang banjir,” jelasnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email