oleh

Atlet Tangsel Peraih Emas PON Papua Terima Bonus Rp 35 Juta?

image_pdfimage_print

Kabar6-Sebanyak 72 atlet dan 2 orang official asal Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bertanding di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua. Mereka berangkat tanpa dilepas oleh kepala daerah setempat.

“Besok mau rapat masalah anggaran pendamping atlet,” kata Bendahara III Komite Olahraga Nasional Indonesia Kota Tangsel, Suryadi Nian saat dikonfirmasi kabar6.com, Jum’at (24/9/2021).

Pertemuan tersebut, menurutnya, akan membahas pemberian penghargaan bagi atlet cabang olahraga peraih medali. Besaran nilai rupiah bagi setiap medali tentunya berbeda.

Suryadi mencontohkan, Pemerintah Kota Tangerang siap mengucurkan uang penghargaan bagi atlet peraih medali emas sebesar Rp 30 juta per orang.

“Di Tangsel kenapa juga gak bisa ngasih lebih. Misalnya Rp 35 juta,” terangnya. Sementara medali perak Rp 15 juta, dan perunggu Rp 10 juta.

**Baca juga: Menjabat Hingga 2024, Benyamin: Sisa RPJMD Diserahkan ke Wali Kota Selanjutnya

Suryadi pastikan, pemberian hadiah uang prestasi bagi atlet adalah sebuah keniscayaan. Meski demikian harus realistis

“Kita enggak bisa intervensi wali kota. Tetap aja harus liat kemampuan keuangan daerah,” ujarnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email