Kabar6-Sebuah penelitian menemukan, televisi yang diletakkan dalam di kamar anak ternyata dapat membuat mereka mengalami peningkatan berat badan. Namun penelitian lain mengungkapkan, sering bermain video games justru membuat anak mengalami penurunan berat badan yang tidak diharapkan.
Diketahui, kemajuan teknologi memiliki dua pengaruh. Pengaruh buruk kemajuan teknologi adalah peningkatan obesitas akibat berkurangnya aktivitas akibat berbagai kemudahan yang anda miliki, mulai dari ditemukannya remote televisi hingga mobil.
Pengaruh positifnya, adalah beberapa jenis teknologi juga dapat digunakan untuk membuat Anda lebih aktif, misalnya saja permainan video games terbaru yang membuat penggunanya harus menggerakkan anggota tubuh saat bermain. Nah, hal ini dapat menjadi salah satu jenis olahraga bagi anak yang mengalami obesitas atau memiliki berat badan berlebih dan tidak menyukai aktivitas fisik lainnya.
Sebuah penelitian, melansir WebMd, menemukan bahwa anak obesitas yang bermain permainan aktif tersebut mengalami penurunan berat badan yang lebih banyak setelah melakukannya selama empat bulan. Penelitian pada lebih dari 6.500 anak usia sekolah mengungkapkan, memiliki televisi di dalam kamarnya dapat membuat anak mengalami peningkatan berat badan sebanyak 500 gram setiap tahunnya.
Memindahkan televisi dari dalam kamar anak merupakan salah satu cara bagi para orangtua untuk mencegah terjadinya peningkatan berat badan yang dapat berakibat pada berat badan berlebih atau obesitas. ** Baca juga: Siasati Sembelit Saat Sedang Traveling
Meskipun para ahli masih tidak dapat menemukan penyebab pasti peningkatan berat badan ini, mereka memiliki dua dugaan. Pertama, anak menjadi lebih banyak terpapar oleh iklan makanan yang membuat mereka makan lebih banyak.
Kedua, gangguan pola tidur di mana anak tidur lebih malam dari seharusnya dan berkurangnya kualitas tidur yang dapat menyebabkan peningkatan berat badan.(ilj/bbs)