oleh

104 Titik Gerai Disiapkan Baznas Kota Tangerang 

image_pdfimage_print

Kabar6-Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Tangerang mulai 9 April 2023 bakal membuka gerai di 104 titik. Adapun nilai zakat fitrah pada Ramadan kali ini ialah sebesar Rp45.000.

“Kami akan membuka gerai di 104 kelurahan di 13 Kecamatan Kota Tangerang dalam mengoptimalkan raihan zakat,” kata Ketua Baznas Kota Tangerang KH. M. Aslie Elhusyairy, Senin (3/4/2023).

Metode ini, kata Aslie, baru kali pertama kali diterapkan di Kota Tangerang. Nantinya setiap pengurus RT di wilayah akan diberikan kupon sebanyak 50 lembar yang dipergunakan untuk mendata para muzaki di wilayahnya.

Jika di wilayah RT/RW setempat memiliki banyak muzaki maka panitanya bisa menghubungi Baznas untuk menambah kuponnya.

“Nanti setelah mereka menghimpun zakat fitrah maka bisa menyerahkan langsung ke gerai Zakat Fitrah yang ada di kantor Kelurahan untuk diserahkan dan kemudian diberikan langsung saat itu juga untuk didistribusikan,” katanya.

**Baca Juga: Kerjasama Indonesia-Jerman, Tenaga Keperawatan Profesional Tanah Air Diterbangkan

Aslie menilai kebijakna baru ini dilakukan agar secara pencatatan zakat bisa utuh tercatat serta memiliki transparansi ke publik dan pencatatan yang jelas para muzaki dan warga yang berhak menerimanya.

“Untuk raihan zakat fitrah di Ramadan kali ini kami menargetkan sebanyak 10 milyar, angka itu berdasarkan data pada tahun sebelumnya,” tandasnya. (Oke)

Print Friendly, PDF & Email