1

Truk Tangki Seruduk Pemotor di Balaraja 3 Orang Tewas

Kabar6-Insiden kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Serang KM 24, tepatnya di depan kantor Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang, pada Senin (10/4/2023) 7:30 WIB. Truk tangki menyeruduk 5 sepeda motor.

Kasat Lantas Polresta Tangerang, Kompol Fikry Ardiansyah mengatakan, ada sebanyak enam menjadi korban dalam kecelakaan tersebut. Tiga orang di antaranya meninggal dunia.

“Satu orang luka berat dan dua orang lainnya luka-luka ringan,” katanya kepada wartawan, Senin (10/4/2023).

Fikry belum dapat menyebutkan identitas keenam korban lantaran mengaku masih melakukan proses pendataan. Sementara ketiga korban tewas dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Balaraja.

**Baca Juga: Truk Tangki Seruduk Pemotor di Balaraja 3 Orang Tewas

Para korban diseruduk oleh truk tangki bernopol B 9622 N yang dikemudikan oleh supir bernama Hadli.

“Truk tangki bermuatan cairan kimia,” terang Fikry. Menurutnya, untuk menindaklanjuti kasus kecelakaan maut ini pihaknya kini telah mengamankan supir truk tangki.

Fikri bilang, hingga siang ini proses penyidikan masih terus berlangsung. “Selanjutnya, untuk sopir kita amankan ke Mapolresta Tangerang,” ujarnya (Rez)




Seruduk Pickup Pemotor Tewas di BSD Boulevard Utara

Kabar6-Kecelakaan maut terjadi di Jalan BSD Boulevard Utara, Pagedangan, Kabupaten Tangerang. Insiden kecelakaan beruntun sepeda motor itu merenggut satu orang korban jiwa, Minggu dinihari kemarin.

Rekaman video yang didapat kabar6.com, korban terlihat konvoi mengendarai sepeda motor. Kamera milik korban yang terpasang di helm memperlihatkan sempat menabrak bagian belakang mobil pickup.

“Pengendara sepeda motor Yamaha R15 saudara AC, 19 tahun, mengalami meninggal dunia di TKP,” kata Kanit Laka Lantas Polres Tangerang Selatan, Ipda Justinus Yunus Kaurmin, Senin (27/3/2023).

Ia terangkan, kecelakaan yang terjadi di dekat showroom Mercedes Benz BSD itu korban mengalami luka parah di bagian kepala. Berawal ketika AC melaju dari lampu merah QBig.

Justinus sebutkan, AC menuju arah lampu merah Nanyang School. Dari arah bersamaan melaju pemotor berinisial RN, VE, AG dan seorang pengendara lainnya yang identitasnya belum diketahui.

**Baca Juga: Korban Investasi Bodong Alkes Pertanyakan Progres Perkara yang Dilaporkannya ke Polres Jakut

“Kelima kendaraan tersebut diduga terlibat kecelakaan lalu lintas beruntun sehingga semua pengendara kendaraan yang terlibat terjatuh,” jelasnya.

AC yang terluka parah di bagian kepala tewas di tempat. Jasadnya lalu dibawa ke RSUD Tangerang.(yud)




Remaja Pemotor Tewas Usai Seruduk Truk di Sindang Jaya

Kabar6-AM 18 tahun, pengendara motor Nopol B 3097 CAQ tewas usai membentur truk akibat hilang kendali di Jalan Raya Pondok RT 01/04 Desa Sindng Panon, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang, Jumat, (24/3/2023) pukul 00.30 WIB.

Kanit Gakkum Polresta Tangerang, Iptu Adi Sulpaturohman mengatakan, remaja asal Kelurahan Jati Uwung, Kecamatan Jati Uwung, Kota Tangerang diduga hilang kendali membentur truk dengan nomor polisi K 1265 ZH.

“Korban hilang kendali membentur belakang truk, korban mengalami luka pendarahan di bagian kuping,” kata Adi kepada kabar6.com Sabtu, (25/3/2023).

Adi menjelaskan, pengendara Yamaha Mio melaju dari arah Kawaron menuju Pondok. Sesampainya, menurut keterangan dari saksi di lokasi motor seketika membentur bagian belakang mobil truk dan meninggal dunia TKP.

**Baca Juga: Sipir Rutan Kelas I Tangerang Jadi Kurir Ganja untuk Tahanan

Atas terjadinya peristiwa itu polisi memprediksi adanya kerugian materil sebesar Rp 3 juta rupiah.

“Pengendara mobil berinsial AH sedang memarkir sebelah kiri jalan. Motor seketika melaju dengan kecepatan penuh dan membentur, saat ini korban dilarikan RSUD Balaraja,” jelas Adi.(Rez)




Lagi, Truk Pertamina Seruduk Warung di Pandeglang

Kabar6.com

Kabar6-Truk Tangki LPG milik Pertamina terlibat kecelakaan di Jalan Raya Pandeglang-Labuan tepatnya di Kampung Gardutanjak, Keluraha Pandeglang Kecamatan, Senin (2/3/2020).

Kecelakaan tunggal pada pada hino truck elpiji bernomor polisi B 9668 NM yang dikemudikan Juhri melaju dari arah Pandeglang menuju Labuan. Namun saat di tempat Kejadian Perkara (TKP) dengan kondisi jalan menurun diduga kendaraan tersebut mengalami rem blong.

“Kemudian hilang kendali dan menabrak warung yg berada di sebelah kiri jalan. Akibat kejadian tidak ada korban jiwa dan hanya mengakibatkan kerusakan dibangunan warung,” kata Kasatlantas Polres Pandeglang Iptu Riska Tria kepada wartawan.

Beruntung kejadian tersebut tidak menelan korban jiwa. Sementara peristiwa kecelakaan terhadap kendaraan milik Pertamina juga sebelumnya terjadi. Diketahui mobil tangki Pertamina terlibat Kecelakaan tunggal di ruas jalan raya Saketi Kabupaten Pandeglang, Jum’at (28/2/2020).

**Baca juga: Mobil Tangki Pertamina Tabrak Warung Warga di Pandeglang.

Kecelakaan lalu lintas itu terjadi di turunan Saketi setelah kendaraan yang mengangkut bahan bakar minyak itu tiba-tiba dihadang oleh seorang perempuan yang diduga mengalami gangguan jiwa. Akibatnya, pengemudi secara sepontan membuang kendaraannya ke arah kiri jalan dan menabrak warung. (Aep)




Ngantuk, Truk Kontainer Seruduk Mapolsek Legok

Kabar6.com

Kabar6-Truk kontainer yang melaju kencang menyeruduk pagar tembok markas Kepolisian Sektor (Polsek) Legok di Kabupaten Tangerang. Akibatnya bangunan tembok porak-poranda.

“Kerugian materil berupa tembok pagar, papan plang dan tiang telepon,” ungkap Kanit Lalu Lintas Polsek Legok, Inspektur Satu Bambang, Selasa (4/2/2020).

Bambang menjelaskan, saat ini pengemudi truk kontainer atas nama Eko Prasojo (42) masih dalam pemeriksaan.

“Pengakuannya hendak menjemput barang ke pabrik LG menuju Tanjung Priok” jelasnya.**Baca juga: Kabupaten Tangerang Usulkan Dua Puskesmas Direlokasi, ini Alasannya.

Sampai saat ini mobil truk kontainer B 9441WV masih teronggok. Polisi harus menunggu pihak pengurus armada angkutan barang untuk mengevakuasi badan truk yang rusak.

“Saya tadi mengantuk dan menabrak tiang telepon lalu menabrak pagar, engga ada luka hanya kaget saja,” ungkap Eko.(Eka)