1

Kibo Siap Maju di Konferensi PWI Banten, Ini Program Unggulannya

Kabar6-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten segera menggelar konferensi pemilihan ketua masa bakti 2024-2029. Hari Wibowo alias Kibo, anggota PWI Tangerang Selatan siap mencalonkan diri maju.

Kibo dalam visi dan misinya, jika nanti dipercaya memgemban amanat telah menyiapkan program unggulan. Salah satu program unggulannya adalah program insentif kuota internet dan bahan bakar minyak bulanan bagi anggota PWI Banten yang bertugas di lapangan.

“Oleh karena itu, menurut saya organisasi pers yang merupakan wadah para wartawan khususnya PWI di Banten ini harus hadir dan berperan untuk sedikit mendukung teman-teman yang bertugas di lapangan,” ungkapnya lewat keterangan tertulis yang diterima kabar6.com, Minggu (11/2/2024).

Kibo menyampaikan, PWI Banten bukanlah sebuah badan usaha melainkan sebuah organisasi pewarta. Namun kata Kibo, program yang diusungnya itu bukan hal mustahil untuk diwujudkan.

**Baca Juga: Polresta Bandara Soetta Kawal Logistik Hasil Pemungutan Suara dari Luar Negeri

Ia mengakui memang program insentif kuota internet dan BBM bulanan ini terdengar aneh dan mustahil. Apalagi jumlah anggota PWI Banten yang betugas di lapangan itu tidaklah sedikit.

“Akan tetapi, kita bisa membangun kerjasama dengan stakeholder-stakholder untuk ikut serta meningkatkan profesionalisme dan kualitas wartawan di Banten,” jelas Kibo.

Adapun gagasan utamanya untuk maju dalam kontestasi pemilihan Ketua PWI adalah meningkatkan profesionalisme dan kualitas wartawan Banten di era digital.

“Profesionalisme wartawan akan tidak maksimal ketika tak didukung kualitas. Baik itu kualitas yang bersifat personal seperti kualitas pendapatan, dan kualitas pendukung tugas wartawan. Nah, untuk bisa bertahan dan berkembang di era digital seperti saat ini, merupakan tugas kita bersama untuk meningkatkan profesionalisme dan kualitas wartawan di Provinsi Banten ini. Sebab itulah saya mengusung program insentif kuota internet dan BBM bulanan bagi anggota PWI Banten yang bertugas di lapangan,” tegasnya.(yud)




Pimpin PWI Kabupaten Tangerang 2 Periode, Sangki Wahyudin Maju di PWI Banten

Kabar6-Pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten tinggal menghitung hari. Tokoh pers dari Kabupaten Tangerang, Sangki Wahyudin, siap maju sebagai calon Ketua PWI Provinsi Banten periode 2024 hingga 2029.

Sangki, sosok wartawan yang memiliki pengalaman dua periode menjadi Ketua PWI Kabupaten Tangerang mengatakan, bahwa dalam PDPRT memilih dan dipilih merupakan hak setiap anggota biasa di organisasi Wartawan terbesar di Indonesia. “Insa Allah, Siap maju dalam pemilihan nanti di Maret 2024 ini. Itu hak semua anggota biasa,” jelasnya yang juga pernah menjabat Sekretaris PWI Kabupaten Tangerang kepada wartawan, Jumat (9/2/2024).

Ia menuturkan, pengalaman memimpin dua periode di Kabupaten Tangerang menjadi modal penting dalam pencalonan nanti. Ia menegaskan, PWI Provinsi Banten sudah waktunya berbenah untuk perubahan yang lebih baik.

**Baca Juga: Prakiraan Cuaca di Banten saat Pencoblosan Pemilu 2024 Cerah Berawan

“Bukan soal pengalaman saja, organisasi perlu ada perbaikan di tingkat Provinsi Banten ini. Tentunya, apa yang sudah baik harus kita pertahankan dan yang kurang kita perbaiki. Waktunya perbaikan itu bukan besok atau nanti, akan tetapi sekarang,” tegas mantan Kepala Biro Tangerang di Koran lokal Harian Tangerang Ekspres.

Ia mengungkapkan, visi dan misinya untuk maju sebagai Calon Ketua PWI Provinsi Banten adalah peningkatan kompetensi wartawan. Kata Sangki, bukan sekedar banyaknya anggota yang sudah uji kompetensi wartawan (UKW) melainkan kemampuan penulisan berita sesuai kaidah dan kode etik jurnalistik menjadi penting dalam menjaga profesionalisme seorang wartawan.

“Peningkatan kompetensi tentu menjadi titik penting dalam awal kita melalukan perbaikan dan transformasi organisasi. Karena marwah PWI adalah bagaimana anggota bisa memahami kode etik jurnalistik dan menjadi profesional,” tegasnya.

Lanjut Sangki, pada era keterbukaan dan kecepatan informasi pemahaman akan kode etik dan kaidah jurnalistik dalam penulisan berita menjadi penting. Kata dia, pengetahuan akan kode etik bukan saja untuk konsumsi wartawan namun juga narasumber dan publik. Ide dan gagasan itu yang akan ia bawa dalam visi dan misi sebagai Calon Ketua PWI Provinsi Banten mendatang.(Red)




Diselenggarakan PWI Banten, Puluhan Wartawan Ikut KLW untuk Tingkatkan Kualitas

Kabar6.com

Kabar6-Puluhan wartawan dari berbagai media di wilayah liputan Provinsi Banten mengikuti Karya Latih Wartawan (KLW) yang diselenggarakan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Provinsi Banten di Pendopo lama Gubernur Banten, Jumat (18/12/2020).

Pimpinan PT Mahardika Multi Media Rusadin Ijam sekaligus sebagai Direktur media BantenNet.com mengirimkan tiga wartawannya agar memiliki wawasan luas serta kompeten di dunia jurnalistik sehingga mampu bersaing.

“Dengan KLW ini saya ingin membangun jurnalis yang mempunyai wawasan dan berkompeten di era digitalisasi saat ini,” ungkap Rusadin kepada kabar6.com melalui pesan elektronik, Jumat (18/12/2020).

Selain itu, kata Ladin, KLW berguna untuk meningkatkan kualitas dan profesionalitas wartawan. “Hal itu juga bisa menjadi acuan sistem evaluasi kinerja wartawan oleh perusahaan pers,” terang Ladin, sapaan akrabnya.

Sementara tiga wartawan yang direkomendasikannya, yaitu Suryadi Abet, M. Nida Basari, dan Ahmad Yanwar menyampaikan rasa syukur dan terimakasih kepada PWI selaku penyelenggara. KLW ini merupakan ajang yang bergengsi untuk mengukur kapasitasnya sebagai pewarta sejati.

**Baca juga: Pemkab Tangerang Raih Penghargaan Innovative Government Award 2020

“Ini pertama kali saya mengikuti program dari PWI ini, dan ini sangat luar biasa, wawasan bertambah seputar pekerjaan, jadi tahu seberapa penting profesi wartawan,” ungkap Suryadi Abet.

Suryadi Abet berharap setelah mengikuti Karya Latih Wartawan (KLW) ini segala proses peliputan di lapangan semoga menjadi lancer. “Sebagai yang memproduksi berita, kita harus benar-benar memastikan bahwa berita kita itu sudah berkualitas,” pungkasnya. (han)