oleh

Ragu, Guinness World Records Tangguhkan Gelar ‘Anjing Tertua yang Pernah Ada’ untuk Bobi dari Portugal

image_pdfimage_print

Kabar6-Pihak Guinness World Records mengungkapkan bahwa mereka telah menangguhkan gelar anjing tertua, dipegang oleh Bobi, seekor anjing Portugis yang mati tahun lalu. Disebutkan, mereka sedang meninjau kembali gelar tersebut setelah beberapa dokter hewan mempertanyakan usia anjing tersebut.

Bobi yang dilaporkan berusia 31 tahun itu, melansir People, tinggal di sebuah peternakan Desa Conqueiros, Portugal, bersama pemiliknya, Leonel Costa. Bobi dinyatakan sebagai anjing tertua yang masih hidup di dunia, dan anjing tertua yang pernah ada pada Februari lalu. Hewan ini diperkirakan lahir pada 11 Mei 1992, ia menghembuskan napas terakhirnya pada Oktober lalu.

“Sementara tinjauan kami sedang berlangsung, kami telah memutuskan untuk menghentikan sementara kedua gelar rekor anjing tertua yang masih hidup dan yang pernah ada sampai semua temuan kami siap,” demikian pernyataan Guinness World Records.

Kereka telah menerima korespondensi dari beberapa dokter hewan yang mempertanyakan usia anjing tersebut dan mencatat komentar publik dari para dokter hewan dan profesional lainnya.

Bobi diketahui adalah ras Rafeiro do Alentejo, ras yang memiliki harapan hidup rata-rata sekira 10-14 tahun. Dalam sebuah pernyataan melalui email, Costa membela gelar tersebut, mengatakan bahwa Guinness World Records telah menghabiskan waktu satu tahun untuk memeriksa klaim rekor tersebut.

Costa menuturkan bahwa ia tidak mendapatkan uang dari rekor tersebut dan belum mendengar dari publikasi tentang tuduhan terbaru. Saat dinobatkan sebagai anjing tertua yang masih hidup dan anjing tertua yang pernah ada, Bobi disebut mengalahkan rekor anjing lembu Australia, Bluey, yang meninggal dalam usia 29 tahun lima bulan pada 1939.

Tentang rahasia umur panjang anjingnya, Costa menjelaskan bahwa hewan itu dikelilingi ‘lingkungan yang damai dan tenang’ di tempat tinggalnya yang ‘jauh dari kota’. Costa menambahkan, Bobi selalu memakan ‘apa yang kami makan’ dan tidak pernah dirantai atau diikat.

Adapun tanggal lahir Bobi, yang belakangan diragukan oleh para dokter hewan, sebelumnya dikonfirmasi oleh database hewan peliharaan pemerintah Portugal dan Persatuan Dokter Hewan Nasional.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email