oleh

Musrenbang Serpong Utara, Ada Usulan Pembangunan SMPN di Pakulonan

image_pdfimage_print

Kabar6-Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Serpong tahun anggaran 2023 mendapatkan pagu anggaran sebesar Rp17.748.000.000 dengan 160 usulan prioritas.

Camat Serpong Utara, Sutang Suprianto menerangkan, pagu anggaran prioritas untuk Kecamatan Serpong Utara sendiri adalah Rp3,9 Miliar.

“3,9 Miliar pagu anggaran f1 (prioritas, red) kecamatan, yang nanti bisa kita bagi bilamana di f1 kelurahan belum tercover, kita punya anggaran tersendiri di kecamatan,” ujarnya, ditulis Kamis (10/3/2022).

Menurutnya, hal yang masih bisa dirubah pada Musrenbang adalah di f2 atau usulan. “Ini sudah direkapitulasi dan diinput, yang paling diotak-atik ada di F2,” ungkapnya.

Dalam list usulan Musrenbang Serpong Utara 2023 terdapat adanya pembangunan serta pembebasan lahan untuk SMP Negeri di wilayah Pakulonan dengan anggaran total Rp480 Miliar.

Dikonfirmasi terpisah, Lurah Pakulonan, Dwi Santoso menerangkan, angka yang diusulkan mengalami salah ketik.

**Baca juga: Mahasiswa Unpam Edukasi Warga Soal Perencanaan Keuangan di Masa Pandemi

**Cek Youtube: Pedes! Bahas Rencana Pemekaran Tangerang Utara

Menurutnya, anggaran pembebasan lahan adalah Rp45 miliar dengan luas tanah 3000 meter persegi, ditambah pembangunan gedung sekolah SMPN Rp30 miliar.

“Itu salah ketik, bukan 450 miliar, harusnya 45 miliar. Tanahnya Rp15 juta per meter dikali 3000,” tutupnya.(eka)

Print Friendly, PDF & Email