oleh

MTQ Ke-20 Provinsi Banten, Perusahaan Diharapkan Berpartisipasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Pemerintah Kabupaten Tangerang menjadi tuan rumah Musabaqah TilawatilQur’an (MTQ) ke-20 tingkat Provinsi Banten. Semua perusahaan yang ada di provinsi Banten diharapkan berpartisipasi agar menjadi informasi kepada masyarakat.

“Semua dunia usaha yang ada di Provinsi Banten diharap untuk berpartisipasi dan hadir di kabupaten Tangerang, agar menjadi informasi kepada masyarakat. Setidaknya untuk memasang umbul-umbul dan sebagainya,” ujar Penjabat Sementara (Pj) Sekertaris Daerah Provinsi Banten, Virgojanti kepada awak media, pada Kamis, (20/7/2023).

**Baca Juga: Kabupaten Tangerang Tuan Rumah MTQ ke-20 Tingkat Provinsi Banten

Hal senada juga sudah dikatakan Sekda Kabupaten Tangerang selaku ketua panitia pelaksana MTQ tingkat Provinsi Banten.

“Jadi MTQ ini bukan hanya sekedar lomba saja tapi ada filosofi disana, juga ada siarnya susai dengan tema  MTQ bahwa kita ingin diawali dengan pembangunan Provinsi Banten dengan nilai nilai-nilai Qur’an,” jelasnya.

Ia berharap, masyarakat tidak sekedar hadir. Namun, diharapkan untuk mengikuti atau menyaksikan 12 lomba yang diselenggarakan oleh kabupaten Tangerang.

“Saya berharap masyarakat juga bisa mengikuti 12 lomba,” harapnya. (Rez)

Print Friendly, PDF & Email