Kabar6-Uban adalah rambut yang berubah warna menjadi abu-abu kemudian putih. Saat rambut berubah menjadi putih dan menjadi uban, terjadi proses perubahan kadar melanin.
Pada uban yang berwarna putih melanin tidak lagi diproduksi, sehingga rambut baru tumbuh tanpa mendapatkan pewarnaan dari melanin.
Timbulnya uban biasanya terkait dengan usia dan kemampuan tubuh untuk memproduksi melanin, sehingga biasanya uban mulai timbul pada usia 40 tahun ke atas.
Akan tetapi uban dapat muncul pada usia lebih muda karena adanya faktor genetis. Mungkin Anda pernah melihat orang yang masih berusia muda, tetapi sudah memiliki uban.
Mengapa hal itu bisa terjadi? Dilansir dari fimela.com, berikut adalah penyebab uban muncul di usia muda:
1. Diet yang salah
Diet haruslah dilakukan dengan cara benar. Diet yang salah akan mengakibatkan asupan nutrisi pada rambut tidak seimbang.
2. Kekurangan vitamin B12
Uban muncul bisa jadi karena kebutuhan vitamin B12 dalam tubuh tidak mencukupi. Vitamin B12 yang antara lain terkandung dalam susu, keju dan juga ikan.
3. Merokok
Merokok dapat mempercepat proses penuaan yang terjadi pada seluruh tubuh. Perokok aktif biasanya akan tumbuh uban lebih dini di rambut.
4. Faktor keturunan
Jika orangtua Anda memiliki uban di usia yang terbilang muda, maka bisa jadi uban akan muncul lebih dini pada rambut Anda pada usia yang sama.
5. Stres
Pada intinya stres dapat memperlambat proses produksi melanosit di folikel rambut, sehingga mengakibatkan munculnya uban di beberapa bagian rambut. ** Baca juga: Jangan Biasakan Menjilat Bibir
Selain faktor keturunan, empat penyebab munculnya uban pada usia muda dapat Anda antisipasi, dengan menjalani pola hidup sehat. Selamat mencoba.(ilj/bbs)