oleh

KPU Kabupaten Tangerang Sambangi DPC KWRI

image_pdfimage_print

Kabar6-Dalam rangka memperkuat sinergi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tangerang yang dipimpin langsung oleh Ketua KPU Umar, beserta Sekretaris KPU dan tim, mengunjungi Kantor Dewan Pimpinan Cabang Komite Wartawan Reformasi Indonesia (DPC KWRI) Kabupaten Tangerang, pada Rabu (09/08/2023).

Kunjungan ini diterima Ketua DPC KWRI Kabupaten Tangerang, Mad Sutisna, S.Kom., M.M. Pertemuan tersebut menjadi wadah untuk mempererat hubungan antara KPU dan insan wartawan, serta untuk memperluas pemahaman bersama mengenai berbagai isu terkini.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua KPU, Umar, menyampaikan pentingnya KPU untuk menjalin kerjasama dan sosialisasi tidak hanya dengan instansi pemerintah terkait, tetapi juga dengan berbagai elemen masyarakat, termasuk media massa. Hal ini merupakan upaya KPU dalam mengedukasi masyarakat terkait proses pemilihan umum serta pentingnya peran media dalam memastikan informasi yang akurat dan transparan kepada publik.

**Baca Juga: Minta 1 Milyar, 10 Pelaku Pemerasan Tamu Hotel di Kota Tangerang Ditangkap

Sementara itu, Ketua DPC KWRI Kabupaten Tangerang, Mad Sutisna S.Kom., M.M yang akrab di sapa Anoey, mengucapkan banyak terimakasih atas kunjungan dari Ketua dan pengurus jajaran anggota KPU Kabupaten Tangerang yang telah singgah di kantor sekertariat KWRI Kabupaten Tangerang.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada ketua KPU Kabupaten Tangerang dan jajaran dalam kegiatan kunjungan silaturahmi. Kami dari KWRI tentunya akan terus berkoordinasi kaitan dengan upaya menciptakan kondusifitas pada Pemilu tahun 2024 mendatang,” ujar Anoey.(Red)

Print Friendly, PDF & Email