oleh

Jelang Idul Adha, Bandara Soetta Dipadati Penumpang

image_pdfimage_print
Terminal I Bandara Soetta.(bbs)

Kabar6-Momentum libur panjang akhir pekan yang berbarengan dengan libur Hari Raya Idul Adha 1437 Hijriah, dimanfaatkan warga yang tinggal di wilayah Jakarta dan sekitarnya untuk pulang kampung.

Di Terminal I Keberangkatan Bandara Soekarno-Hatta (Soetta), Tangerang misalnya, mulai dipadati warga yang hendak terbang ke luar daerah.

Pantauan Kabar6.com, kepadatan calon penumpang mulai terlihat sejak Sabtu (10/9/2016). Salah seorang calon penumpang, Ismadi mengatakan, dirinya akan berangkat ke daerah Medan untuk pulang kampung sekaligus merayakan Idul Adha disana.

“Mumpung libur panjang, jadi pulang (kampung). Sayang harga tiketnya naik, hampir dua kali lipat,” ujarnya.**Baca juga:Kemanhub Uji Kelayakan Penerbangan di Bandara Soetta.

Meskipun harga tiket selalu naik saat momentum liburan, namun jasa transportasi udara masih diminati sebagian besar masyarakat karena dinilai lebih efisien dibanding moda transportasi lain.(rani)

Print Friendly, PDF & Email