oleh

Ini Tanggapan Sriwijaya Air Soal Keluhan Konsumennya

image_pdfimage_print

Kabar6-Senior Manager Corporate Communication Sriwijaya Air, Agus Soedjono menanggapi keluhan salah seorang konsumennya, soal penghangusan (batal) tiket nomer penerbangan SJ 052, pada Jum’at (2/5/2014) kemarin.

“Saya baru menanggapinya sekarang, karena baru hari ini saya mendapatkan informasi datanya dari petugas. Jadi memang pada saat itu, pesawat kami mengalami keterlambatan selama 40 menit,” ujarnya, saat dihubungi melalui telepon selulernya, Sabtu (3/5/2014).

Tetapi, terang dia, pada menit ke 20 pihak kami sudah menginformasikan untuk boarding gate. Namun, yang bersangkutan justru tiba di menit ke 47. “Sesuai dengan SOP yang sudah diatur, kami tidak bisa menerimanya. Itulah yang harus dipahami,” pungkasnya.

Sebelumnya, pelayanan maskapai Sriwijaya Air, salah satu perusahaan jasa penerbangan nasional, dikeluhkan konsumennya.

Ya, Antos Wahyudi, warga Kabupaten Tangerang, Jumat (2/5/2014) kemarin, hendak pergi ke Tanjung Pandan, Belitung, bersama isteri dan rekannya, dengan menggunakan pesawat Sriwijaya dengan no penerbangan SJ 052, yang sedianya akan berangkat pada pukul 14.00 WIB.

Namun, begitu mereka tiba di ruang tunggu, ada informasi kalau pesawat yang akan mereka tumpangi dellay (terlambat, red) 40 menit dari jadwal yang sudah ditentukan.

“Saya boarding pukul 13.20 WIB dan masuk ke gate B7 pada pukul 13.30 WIB. Namun begitu sampai di ruang tunggu ada informasi kalau pesawat delay 40 menit, hingga pukul 14.40 WIB,” ujar Antos.

Kemudian, lanjut Antos, mereka turun kebawah untuk melaksanakan ibadah sholat, karena waktu menunggu cukup lama. Dan keluar lorong gate B7 untuk membeli minuman, setelah kembali ke ruang tunggu, ternyata petugas Sriwijaya Air menyatakan bahwa pesawat yang akan mereka tumpangi sudah terbang.

“Saya datang pukul 14.38 WIB, sudah gak bisa masuk pesawat lagi, padahal pesawat masih ada, dan masih proses masuknya penumpang,” kesalnya.

Untuk itu, Antos mempertanyakan hal tersebut kepada pihak petugas Sriwijaya Air. Bukan solusi yang didapat, malahan dengan arogannya petugas yang jelas tidak ramah tersebut menyatakan tiket hangus dan tidak ada ganti rugi. **Baca juga: Penumpang Keluhkan Layanan Sriwijaya Air.

“Saya merasa dirugikan dan dikecewakan dengan pelayanan Sriwijaya Air yang saya nilai sangat buruk dan merugikan konsumen, mereka seenaknya delay, tapi begitu konsumen dianggap salah dicampakan begitu saja tidak ada ganti rugi atau kebijakan lain,” katanya.(ges)

Print Friendly, PDF & Email