oleh

Ini Kronologis Aksi “Pengadilan Jalanan” di Pondok Aren

image_pdfimage_print
Kasubag Humas Polres Tangsel, AKP Mansuri (kanan).(yud)

Kabar6-‎Cepi (29), pelaku percobaan pencurian di Masjid Al-Hidayah, Jalan Raya Pondok Betung RT 02/04, Pondok Karya, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), bersimbah darah.

Sekujur tubuhnya babak belur, setelah dipukuli puluhan warga lantaran niat jahatnya mencuri sepeda motor B 6833 NJW milik salah seorang warga yang tengah melaksanakan salat magribg.

Kepala Sub Bagian Humas Polres Tangsel, Ajun Komisaris Mansuri mengatakan, pelaku mengincar sepeda motor B 6833 NJW yang ditinggalkan pemiliknya untuk salat Magrib. Syarif, saksi mata marbot masjid‎ curiga melihat gelagat pelaku.

‎”Melihat pelaku yang tidak sholat pada saat salat magrib berjamaah,” katanya kepada kabar6.com, Selasa (2/2/2016).

Menurut keterangan saksi mata, terang Mansuri,  pelaku sempat duduk di jok speda motor korban. Bahkan Cepi mau mencongkel kunci kontak sepeda motor korban dengan letter T .

“Kemudian ditegor oleh saksi namun pelaku melarikan diri. Sehingga diteriaki maling oleh saksi kemudian pelaku di tangkap oleh warga,” terangnya. **Baca juga: Pelaku Ranmor Bersimbah Darah di Pondok Aren.

Nyawa pelaku yang berasal dari ‎Kampung Gunung batu, Cianjur, Jawa Barat, itupun ‎bisa diselamatkan dari amuk massa. Petugas kepolisian yang datang langsung mengamankan Cepi dan membawanya untuk mendapat pertolongan medis. **Baca juga: 500 Bidang Tanah Warga Miskin Tangsel Disertifikati.

“Pelaku dibawa ke Puskesmas Pondok Aren, dan selanjutnya dimintai keterangan untuk pengembangan kasus,” tambah mantan Kasat Intelkam Polres Aceh Selatan ini.(yud/cep).

Print Friendly, PDF & Email