Kabar6-Mendengar kata hotel, Anda tentu membayangkan bangunan besar dengan bentuk menarik yang merupakan tempat penginapan bagi para wisatawan, terletak di pusat kota atau wilayah yang dekat dengan tempat-tempat pariwisata.
Jika biasanya hotel memiliki paling tidak belasan kamar dengan berbagai fasilitas yang memanjakan para tamunya, hotel yang satu ini memiliki ukuran yang beda dari lainnya.
Hotel Eh’hausl memegang rekor di Guinness World Record sebagai hotel terkecil di dunia. Dilansir Amusing Planet, luas hotel ini hanya 53 meter, dan seluruh bangunannya hanya selebar 2,5 meter.
Hotel yang berada di Amberg, Jerman, ini memiliki bangunan berwarna merah yang dibangun pada 1728, dan direnovasi pada 2008.
Agar dapat menginap di Hotel Eh’hausl, kita harus merogoh kocek sekira Rp3,3 juta per malam. Dan Anda pun disarankan untuk memesan jauh-jauh hari karena hotel ini selalu ‘penuh’.
Hotel Eh’hausl terdiri dari tujuh lantai. Setiap lantai ada pintu masuk utama, ruang sarapan, ruang tamu, kamar mandi, dan tentunya kamar tidur yang terletak paling atas. Meski kecil, hotel ini berisi banyak kemewahan seperti bathtub dan perapian. ** Baca juga: Krisis Pangan Kronis, Warga Venezuela Curi Hewan di Kebun Binatang
Unik ya.(ilj/bbs)