oleh

Dishubkominfo Tangsel Klaim Titik Macet Berkurang

image_pdfimage_print

Kabar6-Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informasi (Dishubkominfo) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melansir ruas titik kemacetan jalan raya di wilayahnya.

 

Masalah ini klasik diberbagai daerah, dan sangat dirasakan setiap akhir pekan selalu terjadi.

 

Kepala Bidang Lalu Lintas Dishubkominfo Kota Tangsel, Dedi Mulyadi, mengaku saat ini sudah ada perkembangan signifikan terhadap penanganan kemacetan arus lalu lintas.

 

Hasil ini diakui menilik dari semakin berkurangnya titik ruas jalan rawan macet.

 

“Data lama ada kurang lebih 95 titik kemacetan. Saat ini dari data kami ada 15 titik kemacetan,” klaim Dedi kepada wartawan, Kamis (20/8/2015).

 

Angka di atas, menurut Dedi, mengalami penurunan sejak Kota Tangsel memisahkan diri dari Kabupaten Tangerang melalui program otonomi daerah.

 

Kemacetan lalu lintas masih menjadi momok para pengguna jalan di Kota Tangsel. Persoalan wilayah perkotaan ini terus membutuhkan solusi berkesinambungan.

 

“Kalau di jam kerja dan akhir pekan macet ya banyak terjadi. Di jam lain lancar,” paparnya.

 

Menurut Dedi, titik kemacetan paling kronis terjadi di perempatan duren Ciputat. Hal tersebut terjadi lantaran perempatan tersebut tidak dilengkapi dengan traffic light.

 

Rencananya, pihak Dishubkominfo Kota Tangsel tahun ini akan memasang traffic light di Perempatan Duren. ** Baca juga: Modus SMS Nyasar, Gadis SMP Dicabuli Tiga Pemuda

 

“Tahun ini akan dipasang dari APBD murni. Mudah-mudahan jadi salah satu solusi mengurai kemacetan,” ujarnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email