oleh

Dipercaya Memimpin IAKMI Lebak, Tb Mulyawan Komitmen Tingkatkan Kesehatan Masyarakat

image_pdfimage_print

Kabar6-Pengurus Daerah (Pengda) Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) Provinsi Banten melantik IAKMI DPC Kabupaten Lebak, Sabtu (16/9/2023).

Tb. Mulyawan secara aklamasi dipercaya untuk memimpin IAKMI Lebak untuk periode 2023-2027.

Pria yang juga menjabat Kasi Imunisasi, Surveilans dan Krisis pada Dinkes Lebak ini dilantik bersama jajaran pengurusnya oleh Dewan Pakar IAKMI Banten, dr Lukman.

Lukman berharap, Mulyawan dan pengurus IAKMI Lebak bisa bersinergis dengan pemerintah daerah.

**Baca Juga: Kami Prabowo Banten, Gaet Milenial di Pilpres 2024

“Terutama dalam hal membangun, dan membina masyarakat dalam bidang kesehatan bersama-sama dengan organisasi profesi lainnya,” harap Lukman.

Menahkodai IAKMI Lebak, Tb Mulyawan mengatakan akan fokus terhadap kesehatan masyarakat melalui penerapan pola hidup dan lingkungan yang sehat.

Mulyawan berkomitmen, ia bersama pengurus IAKMI Lebak untuk meningkatkan kesehatan masyarakat.

“IAKMI harus berperan aktif meningkatkan kesehatan masyarakat dengan terjun langsung. Lingkungan dan pola hidup sehat yang harus terus kita edukasi dan diterapkan oleh masyarakat,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email