oleh

Data BPS : Pengangguran di Kabupaten Tangerang Menurun

image_pdfimage_print

Kabar6-Usai Pemerintah Pusat merubah status Pendemi Covid-19 menjadi endemi, berangsur-angsur angka penggangguran di Wilayah Kabupaten Tangerang menurun. Hal tersebut dikatakan, Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Tangerang, Husin Maulana.

Menurutnya, turunnya angka pengangguran tersebut disinyalir dengan membaiknya perekonomian usai masa pandemi Covid-19.

“Kalau saya lihat secara makro, tingkat pengangguran di Kabupaten Tangerang menurun dari tahun 2020,” ujar Husain Maulana Kepala BPS Kabupaten Tangerang, Selasa (15/8/2023).

Ia mengatakan, penurunan angka penggangguran dikarenakan adanya kebijakan Bupati Tangerang dengan adanya kota satelit yang berada di wilayah Utara Kabupaten Tangerang. Dimana, kawasan Pantai Indah Kosambi (PIK) 2 menjadi salah satu penyerapan angka pengangguran.

“Penurunan angka pengangguran disebabkan oleh mulai membaiknya ekonomi secara makro, kebijakan Bupati Tangerang tentang penyerapan tenaga kerja, dan adanya kota satelit PIK 2 yang berada di utara Kabupaten Tangerang. Lokasi ini menyumbang penyerapan tenaga kerja yang besar,” ungkapnya.

Lanjut Husein, angka pengangguran di Kabupaten Tangerang pada tahun 2020 terdapat 240 ribu orang, atau sebanyak 13,06 persen.

**Baca Juga: Siaga El Nino, Pemkab Tangerang Pastikan Ada Cadangan Air Bersih

Namun, pada tahun 2021, angka pengangguran di Kabupaten Tangerang menurun menjadi 167 ribu orang, atau sebanyak 9,06 persen.

“Untuk tahun 2022 dan tahun 2023 kami belum mendapatkan datanya dari pihak BPS Provinsi Banten,” ucapnya.

Husin menambahkan, untuk angka pengangguran masih di dominasi oleh wilayah Kabupaten Tangerang yang merupakan wilayah industri.

“Karena memang tujuan para pencari kerja adalah ke wilayah itu, namun banyak juga yang tidak terakomodir. Sehingga jadi menganggur,” tandasnya. (Rez)

Print Friendly, PDF & Email