oleh

Benyamin Sebut Tiga Mobil Anak Buahnya di Pemkot Tangsel ‘Dikandangi’

image_pdfimage_print

Kabar6-Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie pastikan ada tiga unit mobil dinas aparatur sipil negara di lingkup jajarannya yang terpaksa ‘dikandangi’. Kendaraan dinas itu terbukti tidak lolos uji emisi ke kendaraan bermotor.

“Dari ASN itu ada tiga kendaraan yang dikandangi berdasarkan laporan yang saya terima,” ungkapnya kepada wartawan di Serpong, Rabu (6/9/2023).

Benyamin menyebutkan hingga kini sudah 5000 unit kendaraan roda empat milik pemerintah dan swasta maupun perorangan yang diuji emisi. Namun ia belum mendapatkan hasil detailnya.

Menurutnya, pekan ini kedua pembagian tugas separuh pegawai Pemerintah Kota Tangsel bekerja dari rumah atau work from home. Ia mengakui dampaknya tidak terlalu besar dalam menekan pencemaran udara.

**Baca Juga: 3 Tersangka Tawuran di Serpong Terancam Penjara Maksimal Seumur Hidup

“Nanti kami akan minta datanya dari dinas LH pengukurannya seperti apa efek dari WFH ini,” jelas Benyamin.

Ia mengaku pada pagi hari hasil pengukuran indeks pencemaran udara berada di angka 95. Namun angkanya merangkak naik menjadi 126 pada tengah malam hari.

Oleh karena itu, lanjut Benyamin, pihaknya gencarkan uji emisi, penerapan jalan bebas kendaraan bermotor maupun penanaman pohon di beberapa wilayah, khususnya Bintaro.

“Itu pohon dari kita maupun pohon sumbangan dari pihak swasta,” ujarnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email