oleh

Begini Alasan Perbaikan JPO Tol BSD Lamban

image_pdfimage_print
JPO di Tol BSD yang roboh.(yud)

Kabar6-‎Otoritas pengelola layanan Tol BSD-Pondok Aren mengakui bila proses perbaikan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) yang roboh mengalami sedikit keterlambatan.

Fasilitas yang berada persis di KM 7+200 rest area itu roboh setelah crane truk B 9026 UEA tersangkut saat melaju menuju arah Jakarta, Minggu (15/5/2016) silam.

PT Bintaro Serpong Damai, selaku pengelola jalan bebas hambatan itu sempat mendapat sinyal dari‎ Badan Pengelola Jalan Tol soal adanya regulasi terbaru.

Ketentuannya, tidak boleh menggunakan tiang pancang persis di tengah pada dua lajur arah kendaraan.

‎”Ketika itu kami sedang membuat desain, kedua tiang tengah sedang dibaut dan tanpa tiang tengah,” kata Manajer Operasional PT BSD Tol, Deni Hendrawan, Rabu (14/12/2016) kemarin.

Menurutnya,nantinya JPO baru dapat dilalui oleh warga di dua kampung di Kelura‎han Sawah Baru, Kecamatan Ciputat, pada April 2017 mendatang. Pas proyek perbaikannya rampung.

Deni memastikan, untuk titik lokasi JPO dipastikan mengalami pergeseran dari sebelumnya. Sebab tidak memungkinkan lokasi lama dipakai karena berbahaya.

“Semua masalah ini sudah kami sampaikan kepada pada dua kali pertemuan,” jelas Deni.**Baca juga: Horee…! JPO Roboh di Tol BSD Dibangun Lagi.

“Progres pembangunan sudah mulai berjalan. Jadi kami mohon warga tetap tenang karena pembangunan JPO sudah mulai digarap,” tambahnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email