oleh

Bazar Sembako Murah di Cimone Sepi Peminat

image_pdfimage_print

Kapolrestro Tangerang Kombespol Harry Kurniawan.(foto:tia)

Kabar6-badan Usaha Logistik (Bulog) bekerjasama dengan Mapolrestro Tangerang menggelar Bazar Sembako Murah di area terminal Cimone Tangerang, Kamis(08/06/2017).

Sayangnya meski sembako yang dijual relatif lebih murah dari harga pasaran, namun kegiatan ini kurang diminati warga, karena lokasinya yang jauh dari pemukiman padat penduduk.

Padahal harga yang dipatok di bazar ini cukup menarik, misalnya beras premium dijual Rp56 ribu per lima kilogram, gula pasir Rp11.900 perkilogram, minyak goreng satu kilogram Rp11.000, bawang merah Rp22.500 perkilogram, serta bawang putih Rp35.000 perkilogram.

Yusuf salah seorang pengunjung mengatakan dia memang sengaja datang karena harganya murah dan membelinya hanya untuk kebutuhan sehari-hari.

Sementara itu Kapolrestro Tangerang Kombespol Harry Kurniawan mengatakan bahwa bazar ini digelar untuk mengantisipasi lonjakan harga kebutuhan pokok yang sering terjadi pada bulan ramadhan serta menjelang Idul Fitri.(rani)

Print Friendly, PDF & Email