oleh

Bayar PBB 2024 di Tangsel Dapat Diskon, Ini Keterangan Lengkapnya

image_pdfimage_print

Kabar6-Pembayaran khusus Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mendapatkan potongan harga atau diskon. Besaran diskon mencapai 5 persen dan 10 persen dengan syarat dan ketentuan berlaku.

“Jadi diskonnya ada dua,” kata Sekretaris Badan Pendapatan Daerah Kota Tangsel, Rahayu Sayekti kepada kabar6.com, Senin (26/2/2024).

Ia memaparkan, bagi warga wajib pajak yang membayarkan PBB pada Januari hingga April 2024 berhak mendapatkan diskon 10 persen.

Adapun bagi warga yang bayar PBB pada Mei hingga Juni 2024, lanjut Ayu, berhak memperoleh diskon sebesar 5 persen.

“Program diskon PBB ini berlaku sampai 30 Juni 2024,” paparnya. Program diskon ini hanya untuk tahun ketetapan pajak 2024 saja.

**Baca Juga: Gaya Elit Ekonomi Sulit, Ingin Tampil Sosialita dengan Mencuri Uang Toko

Ayu bilang, bayar PBB di Kota Tangsel kini lebih praktis dan mudah. Warga cukup memberikan angka Nomor Obyek Pajak (NOP) PBB ke kasir BJB, BCA dan atau Bank Mandiri.

Pembayaran PBB 2024, lanjutnya, juga dapat dilakukan di minimarket atau QRIS e-commerce. “Dan informasi lagi bagi yang mau membayar bisa tinggal menggunakan NOP ke bank untuk bayar pajak,” jelas Ayu.

Menurutnya, PBB yang dibayarkan masyarakat dipergunakan untuk membiayai kegiatan pembangunan tertentu. Seperti perbaikan serta peningkatan jalan-jalan publik serta lingkungan serta sarana umum lainnya.(yud)

Print Friendly, PDF & Email