oleh

Baru Dibangun, Pagar Kantor Kecamatan Cikupa Ambruk

image_pdfimage_print

Kabar6-Pagar Kantor Kecamatan Cikupa yang terletak di Jalan Raya Pemda Tigaraksa, Nomor 81, Kelurahan Budi Mulya, Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang, roboh, Rabu, (28/11/2018). Ironisnya, pagar tersebut baru saja selesai dibangun pada tahun 2018 ini.

Camat Cikupa, Suhendar membenarkan robohnya sebagian pagar halaman kantornya tersebut. Menurutnya pagar tersebut roboh setelah diterpa hujan lebat dan angin kencang.

“Benar. Kalau menurut saya pagar tersebut roboh karena berdiri di tanah yang bekas dikupas, jadi struktur tanahnya belum padat,” katanya saat dihubungi Kabar6.com melalui telepon, Rabu, (28/11/2018).

Suhendar menjelaskan, lahan yang digunakan untuk membangun pagar tersebut baru dibebaskan pada tahun 2018 lalu. Diduga, karena tanah yang belum padat yang mengakibatkan pagar roboh saat di terpa hujan dan angin kencang.

“Tanah baru dibebaskan tahun ini dan langsung dikupas biar rata dengan halaman kecamatan. Mungkin karena langsung dibangun dan kondisi tanah masih labil makanya bisa roboh saat hujan angin,” jelasnya.**Baca Juga: 7 Pelaku Curanmor Dibekuk Polres Cilegon.

Selain hujan lebat, lanjut Suhendar adanya proyek lanjutan pembuatan saluran air juga menjadi salah satu faktor robohnya pagar Kantor Kecamatan Cikupa. Pasalnya, penggalian tanah untuk saluran air letaknya berdekatan dengan pagar.

“Tanah pagar yang masih belum padat, ditambah lagi ada galian pembuatan saluran air dari Bina Marga yang letaknya tidak jauh dari pagar,” ujarnya.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email