oleh

Keren, SMP 13 Wakili Banten di Lomba Sekolah Sehat Nasional

image_pdfimage_print
Wakil Walikota Tangerang, H.Sachrudin.(hms)

Kabar6-Keberhasilan SMP Negeri 13 Kota Tangerang dalam menciptakan lingkungan sekolah yang sehat dan bersih, mendapat apresiasi dan patut diacungi jempol.

Hal ini dibuktikan dengan tampilnya SMP Negeri 13 yang mewakili Provinsi Banten, sebagai nominator sekolah sehat pada lomba sekolah sehat tingkat nasional tahun 2017.

Kedua pimpinan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang pun turut hadir untuk mendampingi para tim penilai serta memberikan dukungan penuh kepada Tim Pembina Usaha Kesehatan Sekolah (TP UKS) SMPN 13 maupun Kecamatan Tangerang.

Dihadapan tim penilai saat meninjau Kecamatan Tangerang, Walikota Tangerang, H. Arief Rachadiono Wismansyah menyampaikan, pembinaan dan budaya bersih dan sehat di lingkungan sekolah di Kota Tangerang telah dan terus diupayakan sejak tingkat Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD).

Seperti kebiasaan cuci tangan, memilah sampah dan buang sampah pada tempatnya, yang terus diajarkan dan diaplikasikan dalam lingkungan sekolah.

Dengan kebiasaan pola hidup bersih dan sehat tersebut, lanjutnya, ketahanan tubuh anak-anak pun diharapkan akan senantiasa sehat dan mudah-mudahan selalu dijauhkan dari penyakit sehingga dapat menjalankan setiap aktivitasnya di sekolah dengan baik.

Begitu halnya disetiap kecamatan maupun kelurahan, terus kami upayakan untuk dapat turut mengaplikasikan pola hidup bersih dan sehat, seperti membiasakan gotong royong bersih-bersih kantor dan lingkungan sekitar serta menjadikan lahan-lahan yang masih kosong untuk dijadikan lahan hijau. 

“Setiap sudut lahan, di sekolah, kantor-kantor pemerintahan bahkan di pabrik, setiap lahan yang masih tersisa, didorong agar dapat menciptakan ruang hijau dan sehat sehingga kondusifitas dalam menjalankan setiap aktivitas terasa nyaman dan aman,” tuturnya saat di Kecamatan Tangerang, yang turut ditinjau tim penilai.

Kemudian, ditempat terpisah, Wakil Walikota Tangerang, H. Sachrudin juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh unsur sekolah yang mampu menciptakan lingkungan belajar yang nyaman dan sehat sehingga memberikan dampak positif bagi proses belajar mengajar siswa di sekolah.

“Saya berterima kasih dan mengapresiasi atas apa yang sudah dilakukan supaya anak – anak bisa nyaman belajar dan bisa menerima pelajaran dengan baik di sekolah,” ujar Sachrudin yang kini juga menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Kota tangerang di hadapan Tim Penilai dari Provinsi Banten lomba sekolah sehat tingkat nasional di aula SMP Negeri 13, Babakan, kecamatan Tangerang, Kamis (18/5/2017).**Baca juga: Sambut Ramadan, Pemkot Tangerang Canangkan Gerakan BBM.

Lebih lanjut, Sachrudin menyampaikan, Pemkot Kota Tangerang akan terus berusaha menjadi yang terbaik tidak hanya karena adanya lomba namun demi memberikan pelajar di kota Tangerang pendidikan yang berkualitas.**Baca juga: H. Sachrudin: Pemkot Tangerang Siap Layani Masyarakat 24 Jam.

“Pemerintah hanya berusaha menjadi yang terbaik bukan hanya karena ada lomba saja, tapi demi pelajar Kota Tangerang,” Ucap Wakil.**Baca juga: Wakil Walikota: Korpri Harus Bermanfaat Bagi Masyarakat.

“Karena yang terbaik biasanya pasti juara,” selorohnya.**Baca juga: Wakil Walikota: Aparat Harus Jauhi Narkoba.

Pada lomba sekolah sehat ini, SMP Negeri 13 memenuhi berbagai kriteria untuk memperoleh predikat sekolah sehat. Sekolah ini memiliki sebanyak 35 fasilitas toilet siswa, wastafel di setiap depan ruang kelas, tempat sampah yang memadai dan ditunjang dengan fasilitas air langsung minum dari PDAM kota Tangerang.(hms)

Print Friendly, PDF & Email