oleh

Wow, Ilmuwan Berhasil Ciptakan Embrio Manusia-Babi

image_pdfimage_print
Proses embrio chimera.(bbs)
Proses embrio chimera.(bbs)

Kabar6-Embrio chimera yang merupakan mahluk fiktif dari mitologi Yunani, berhasil dibuat oleh ilmuwan, dengan menggunakan materi genetik dari manusia dan babi, melalui cara menyuntikkan sel punca manusia pada embrio babi.

Profesor Juan Carlos Izpisua Belmonte dari Salk Institute, dikutip dari Detik, mengatakan bahwa dari 2.075 embrio yang kemudian ditanamkan ke rahim babi betina, hanya 186 embrio yang mampu berkembang. Embrio-embrio tersebut hanya dibiarkan berkembang hingga 28 hari untuk kemudian dianalisa.

“Ini adalah pertama kalinya sel-sel manusia diperhatikan tumbuh dalam hewan besar,” kata Prof Carlos seperti dikutip dari BBC.

Embrio chimera.(bbs)
Embrio chimera.(bbs)

Dikatakan para ilmuwan, ke depan temuan ini mungkin saja dapat dipakai untuk menumbuhkan organ manusia tertentu seperti jantung, hati, dan ginjal. Organ tersebut lalu bisa dipakai untuk kebutuhan transplantasi.

Namun diakui oleh Prof Carlos, masih perlu waktu lama untuk mencapai hal tersebut. Pada percobaan yang dilakukan oleh timnya, embrio chimera yang berkembang 28 hari hanya memiliki 0,001 persen materi genetik dari manusia.

“Untuk saat ini mendapatkan efesiensi 0,1 sampai 1 persen sel manusia saja sudah cukup. Bahkan dalam perkembangan awal (28 hari -red), miliaran sel dalam embrio akan memiliki jutaan sel manusia sehingga bila ada pengujian akan lebih bermakna dan praktis,” kata peneliti lain Dr Jun Wu. ** Baca juga: Hasil Penelitian, Musik Reggae & Soft Rock Bikin Anjing Bahagia

Peneliti dari Salk Institute mengatakan hadirnya chimera bermateri manusia sudah dapat bermanfaat untuk tes obat atau penyakit.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email