1

3 Pemicu Wanita Gagal Berdiet

Kabar6-Tidak sedikit wanita yang gagal menjalankan program diet, karena berbagai alasan. Akibatnya, selain berat badan menjadi lebih tak terkendali, Anda pun makin malas berdiet.

Apa sih yang menyebabkan wanita gagal berdiet? Melansir tempo.co, ada tiga pemicu perempuan gagal dalam diet. Ketiga penyebab itu berujung kepada pola pikir dan niat. Pemicu pertama yang diungkapkannya adalah adanya gangguan makan atau eating disorder. Ketiga gangguan makan ini terjadi karena ada konflik tubuh dan makanan, sehingga menyulitkan wanita menjaga berat badan.

Pemicu kedua adalah kesalahan niat. Kebanyakan pelaku diet menjalani program penurunan berat badan karena faktor eksternal, misalnya permintaan orangtua atau pasangan.

Niat tersebut lantas diikuti rasa marah dalam diri. Dalam jangka waktu pendek, diet berhasil dengan cepat. Namun, diet itu tidak akan bertahan lama karena orang diet dalam kondisi marah akan membuang banyak energi. Begitu kelelahan, dia akan menyerah dan mencari pembenaran untuk menghentikan rasa marahnya.

Selanjutnya pemicu ketiga, adanya rasa marah dari diri sendiri. Sesuatu yang diawali dengan rasa marah semakin menjauh dari pola makan teratur dan berisiko mengalami gangguan makan.

Solusi sehat untuk menghindari ketiga hal tadi adalah dengan bertanya kepada diri sendiri, apa yang kita inginkan dan raih. Kemudian tambahkan formula mencintai dan menghargai diri sendiri. Setiap orang harus bisa melihat dirinya berharga. ** Baca juga: 8 Rempah-rempah yang Bisa Digunakan untuk Diet

Pemikiran-pemikiran tersebut tidak akan mengacaukan pola makan yang sehat, dan terhindar dari diet yoyo. Termasuk juga mencegah terjadinya gangguan makan.(ilj/bbs)




Jangan Salah, Pria Juga Bisa Alami Gangguan Eating Disorder

Kabar6-Perilaku makan menyimpang atau disebut juga eating disorder merupakan gangguan makan yang bisa membuat seseorang menjadi terlalu kurus atau bahkan sangat gemuk.
Gangguan makan yang paling banyak terjadi adalah anoreksia nervosa, bulimia atau binge eating. Ini adalah beberapa jenis gangguan makan yang harus ditangani hingga tuntas agar tidak terjadi komplikasi yang semakin parah.

Penyebab gangguan makan sebenarnya tidak diketahui secara pasti. Pasalnya gangguan makan adalah masalah yang cukup rumit karena banyak faktor yang memengaruhi penyimpangan perilaku ini. Tidak hanya pada wanita, pria pun ternyata mengalami gangguan makan. Melansir beberapa sumber, ini dia beberapa tanda pria mengalami eating disorder:

1. Mood mudah berubah
Pria dengan gangguan makan mudah mengalami perubahan mood. Bahkan, menunjukkan gejala cemas berlebih atau depresi. Pada beberapa kasus ada yang sampai menarik diri dari lingkungan sosial.

2. Makan berlebihan
Ada saatnya orang dengan gangguan makan juga akan makan dalam jumlah yang berlebihan. Namun saat mengonsumsi makanan yang berlebihan, mereka akan makan di tempat tersembunyi agar orang lain tidak tahu. Selain makan dalam jumlah yang berlebihan, orang dengan gangguan makan juga akan terlihat tergila-gila dengan makanan.

3. Diet yang berlebihan
Saat pria yang mengalami gangguan makan menyadari bahwa ada pertambahan berat badan, maka ia akan diet keras, meski menurut orang lain berat badannya baik-baik saja atau kurus. Tanda bahwa mereka sedang diet keras yaitu menyingkirkan makanan tertentu dan selalui ketat dengan jumlah kalori yang dikonsumsi.

4. Konsumsi obat penurun berat badan
Selain membatasi makanan, pria dengan gangguan makan juga akan mengonsumsi obat tambahan khususnya obat diet agar tidak terjadi penambahan berat badan. Mereka akan tetap minum obat diet meski dokter tidak menganjurkannya.

5. Sering berolahraga
Olahraga memang baik untuk kesehatan apalagi jika anda melakukannya dengan rajin. Namun olahraga pada pria dengan gangguan makan akan terlihat berlebihan karena mereka begitu keras berolahrga meski tubuh sedang tidak fit.

6. Sering bolak-balik toilet
Anda bisa memperhatikan pria dengan gangguan makan akan sering bolak balik ke toilet. Apa yang mereka lakukan di toilet? Mereka akan memuntahkan makanan yang mungkin baru saja dikonsumsi karena khawatir akan menambah berat badan yang tidak diinginkan. ** Baca juga: Ada Jenis Penyakit Seks yang Dapat Ditularkan Lewat Kumis & Janggut

Pernahkah Anda mengalami salah satu dari enam tanda di atas, Guys? (ilj/bbs)