1

Yuk Jajal Aneka Menu di Mercure Serpong Alam Sutera

kabar6.com

Kabar6-Mencicipi menu yang sedang dipromosikan oleh Mercure Serpong Alam Sutera menjadi salah satu rencana seru bersama keluarga atau rekan Anda. Menu yang ditawarkan sangat bervariatif, seperti apa saja menu tersebut?

Meltique Beef Sirloin Vaganza mulai Rp198ribu per porsi. Untuk penggemar daging tentu sudah tidak asing lagi. Sajian daging sapi asal Jepang yang diolah di Australia disajikan dengan berat 200 Gr dan dipanggang dengan suhu tinggi menghasilkan daging bercita rasa mewah, empuk dan juicy.

Sajian ini dilengkapi dengan potato wedges (kentang goreng), dan pilihan saus Mushroom, Blackpepper, atau Barbeque. Silakan pilih sesuai selera Anda.

John Bread mulai dari Rp58 ribu per porsi. Pernah dengar “Roti John” yang saat ini sedang hits? Menu asal Malaysia dan Singapore ini menjadi salah satu menu promo yang cukup di Andalkan.

Dengan bentuk roti yang unik, sepanjang 25 centimeter diisi dengan cincangan daging sapi, telur dadar dan irisan bawang bombay menghasilkan cita rasa yang klasik nan lezat. Dilengkapi dengan potato wedges (kentang goreng), dan acar.

“Karena satu porsi John Bread cukup besar, menu ini bisa menjadi menu sharing dengan teman Anda saat berkunjung ke Mint & Pepper Restaurant,” ujar Imelda selaku Public Relation Mercure Alam Sutera.

Ada juga Puff Festival yang dibandrol seharga Rp48 ribu per item. Ingin cemal cemil sore, santai bersama kolega, atau mencari makanan ringan pendamping kopi? Varian Puff dari Mocca Lounge Bar bisa menjadi pilihan juga.

Ada beberapa jenis Puff yang ditawarkan. Tekstur yang lembut dan renyah diluar, disajikan dengan berbagai pilihan isi seperti Sauzien Brooth, Spinach and Beef Bacon, dan Chicken Mushroom.

Atau dengan cita rasa manis dan segar, coba Cream Cheese. Puff dengan rasa creamy ini dilengkapi dengan topping buah segar seperti Kiwi, Jeruk, dan Stroberi.

“Selain menu makanan, ada beberapa jenis minuman dan snack sehat yang juga ditawarkan oleh Mercure Serpong Alam Sutera,” imbuhnya.

Selanjutnya ada Lugano, yang merupakan salah satu snack bernutrisi tinggi. Dengan bahan dasar Oatmeals dicampur dengan buah pisang dan susu segar, disajikan dalam satu Jar berukuran sedang.

Dilapisi dengan coklat leleh, coklat kukis, dan irisan buah segar. Menu ini cocok untuk Anda yang setelah melakukan aktivitas olahraga atau sedang dalam menjaga berat badan. Seporsi Lugano dibandrol Rp52 ribu. Semua sajian diatas dapat dinikmati di bulan November hingga Januari 2019 mendatang.**Baca juga: Agar Tidak Hilang di Mal, Rambut Seorang Bocah Diikat Balon.

Jadi tunggu apalagi? Nikmati semua varian menu dari Mercure Serpong Alam Sutera, dengan suasana restaurant yang nyaman dan desain furniture modern, serta pelayanan yang terbaik untuk Anda.(res)




Begini Kata William Wongso Terkait Menu Buatannya di Telaga Sampireun

kabar6.com

Kabar6-Selain Ayam Tangkap yang gurih, lima menu andalan William Wongso untuk Talaga Sampireun diantaranya adalah gulai ikan patin.

Khusus mengenai ikan patin, William Wongso berharap lingkungan sungai-sungai di mana pun bisa dipertahankan keasriannya sehingga bisa menyajikan ikan yang terbaik.

Menu berikutnya adalah gadon. Gadon menurutnya merupakan salah satu representasi masakan Jawa. Di Jawa, gadon merupakan masakan khas dengan daging cincang yang cukup unik.

Menu selanjutnya adalah nasi minyak yang gurih dan berwarna sedikit kecoklatan.

“Nasi Minyak dari semua jenis nasi-nasian yang aromatik di nasi minyak ini yang paling unik karena komposisi dan proses membuatnya,” katanya saat ditemui di Telaga Sampireun Bintaro, Sabtu, (17/11/2018).

Dia bercerita untuk membuat nasi ini dibutuhkan setidaknya 10 hingga 12 macam rempah. Dan itupun tidak digiling, rempahnya dimasak sebagai teh rempah, dan airnya untuk memasak.

Nasi ini dengan ditambah macam-macam bahan lagi seperti nanas, tomat, minyak samin, padanannya adalah daging masak hitam yang tidak menggunakan santan, ini khas di Jambi batanghari melainkan hanya menggunakan parutan kelapa yang disangrai hingga hitam ditumbuh hingga berminyak. Ini seolah-olah sejenis rendang khas dari Jambi.

Terkait dadar pegagan, dia menyarankan percampuran telur dan daun pegagan ini bisa dinikmati untuk anak-anak sebagai bekal atau sarapan.**Baca juga: Begini Cara William Wongso Saat Diminta Bikin 5 Menu Nusantara.

“Masyarakat kita tidak mengenal bahan-bahan alami yang sehat seperti halnya pegagan. Pegagan tumbuh di mana-mana. Pegagan kalau di Colombo atau India disebut prime food, disajikan secara sederhana pakai dadar telur bagi anak-anak bisa dinikmati untuk bekal ke sekolah atau sarapan pagi,” tutupnya.(res)




Begini Cara William Wongso Saat Diminta Bikin 5 Menu Nusantara

kabar6.com

Kabar6-Pegiat Kuliner William Wongso (71), diminta untuk membuat lima menu Nusantara yang diakui sulit.

“Memang sulit untuk memilih masakan-masakan Indonesia, tetapi karena permintaannya diminta lima jenis, maka saya ambil sikap prioritas karena makanan khas di daerah-daerah yang lebih dikenal, misalnya Aceh, Jambi, Jawa, Melayu atau Bangka. Serta masakan khas dengan pegagan. Memang sulit jika diminta memilih masakan nusantara ini karena semua memiliki kekhasan dan kearifan lokal yang tidak bisa diganggu gugat,” katanya saat ditemui di Talaga Sampireun Bintaro, Sabtu, (17/11/2018).

Baginya Indonesia dengan dengan 17 ribu kepulauan, 34 provinsi, tentu saja membuat keragamanan makanan itu tidak ada taranya di dunia.

Dia berpendapat, jika kita mau menyajikan dalam satu kesempatan sampai kapanpun tidak akan selesai.**Baca juga: Telaga Sampireun, Resto Bergaya Sunda Sajikan 157 Menu Nusantara.

“Jadi prinsipnya saya coba kesatu, saya ambil Aceh supaya lebih populer, dan bukan masakan yang sulit, tapi unik adalah ayam tangkap. Daun temurui atau salam koja itu penting untuk hal ini,” katanya.(res)




William Wongso Sambut Baik Ajakan Kolaborasi Telaga Sampireun

kabar6.com

Kabar6-William Wongso menyambut baik ajakan Talaga Sampireun untuk berkolaborasi menyajikan masakan Nusantara karyanya.

“Niat saya bekerja sama dengan Talaga Sampireun karena ada niat baik pula dari manajemen untuk menyajikan cita rasa Indonesia yang mewakili daerah-daerah dengan sajian yang otentik,” katanya saat dijumpai di Talaga Sampireun Bintaro, Sabtu (17/11/2018).

Semua menu Kuliner Nusantara ala William Wongso sudah dapat dinikmati mulai tanggal 12 November kemarin di semua outlet Talaga Sampireun dan Bumi Sampireun Vimala Hills. Dengan harga Rp30.000-Rp110.000 belum termasuk pajak dan service.**Baca juga: Telaga Sampireun, Resto Bergaya Sunda Sajikan 157 Menu Nusantara.

Selama bulan November pengunjung mendapatkan diskon 20 persen untuk semua menu Kuliner Nusantara ala William Wongso.(Res)




Telaga Sampireun, Resto Bergaya Sunda Sajikan 157 Menu Nusantara

kabar6.com

Kabar6-Talaga Sampireun gelar press conference yang bertajuk Kuliner Nusantara ala William Wongso di Talaga Sampireun dan Bumi Sampireun.

“Talaga Sampireun merupakan restoran bergaya sunda yang menyajikan 157 menu Nusantara dari berbagai seluruh daerah di Indonesia,” Carnelisia Valia, General Manager Talaga Sampireun dan Bumi Sampireun, Sabtu, (17/11/2018).

Restoran Talaga Sampireun dan Bumi Sampireun memiliki komitmen untuk melestarikan Kuliner Nusantara. Sama halnya dengan William Wongso mereka memiliki keinginan yang sangat besar agar kuliner nusantara dapat lebih diminati dan disukai oleh lebih banyak orang dan generasi.

Salah satu cara mereka merealisasikan komitmen adalah dengan bekerja sama dengan Willam Wongso yang merupakan pakar kuliner terkenal.

“William Wongso adalah pakar kuliner yang terkenal di Indonesia sekaligus duta kuliner Indonesia yang diperhitungkan dan diapresiasi oleh dunia. Ia secara konsisten memperkenalkan kuliner Indonesia di seluruh benua, salah satu caranya dengan aktif melakukan diplomasi kuliner,” ujarnya.

Pihaknya menginginkan kuliner nusantara semakin eksis di zaman yang semakin berkembang seperti saat ini.

Saat ini restoran Talaga Sampireun yang berada di Bintaro, Ancol, dan Puri juga satu Bumi Sampireun di Vimala Hills telah menyiapkan lima menu kreasi William Wongso.

Kelimanya yakni: Ayam Tangkap Aceh, Gulai Ikan Patin, Gadon (pepes daging), Dadar Pegagan dan Nasi Minyak Batanghari Daging Masak Hitam.

“Menu-menu yang dihadirkan adalah menu yang terdapat dibuku William Wongso yang mendapatkan penghargaan di Gourmand World Cookbook Awards ke-22 pada Mei 2017,” tambah Valia.

Ada hal yang ingin diraih dengan kolaborasi apik ini. Ia mengatakan ingin lebih banyak orang yang tertarik dan mencoba Kuliner Nusantara di Talaga Sampireun dan Bumi Sampireun.**Baca juga: Begini Kronologi Penembakan Pelaku Curanmor Hingga Tewas.

Serta, menjadikan Kuliner Nusantara sebagai pilihan dan menu favorit juga membuat semakin banyak orang yang mengagumi Kuliner Nusantara.(Res)




Ini Yang Unik di Bumi Sampireun

kabar6.com

Kabar6-Bumi Sampireun BSD merupakan restaurant khas masakan tradisional Indonesia dengan menawarkan view danau buatan dan air terjun yang indah, pengunjung berada di saung juga dapat memberi makan ikan, dapat menikmati saung dan kolam dari lantai 2.

“Di BSD juga mempunyai air terjun kecil sehingga penggunjung dapat menikmati view berbeda saat bersantai bersama orang orang terkasih. Untuk spot foto kami mememiliki beberapa ornamen patung yang unik,” ujar Carnelisia Valia, General Manager Bumi Sampireun.

Ia juga mengatakan bahwa pihaknya sengaja membangun premis pedesaan yang asri di tengah panasnya Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

“Kami ada 17 saung yang berkapasitas 8 hingga 20 orang dan semuanya ber AC, saung-saung itu semuanya dikelilingi kolam ikan dan air terjun, kita menawarkan pengunjung dengan sensasi makan dengan mendengarkan gemricik air,” ujarnya.

Dalam waktu dekat Bumi Sampireun juga akan berkolaborasi dengan salah satu pakar kuliner terkenal di tanah air, yakni William Wongso.

“Menu-menu kreasi William Wongso dapat dinikmati di Bumi Sampireun, sebentar lagi,” kata Valia.

Ia mengatakan, rencana ke depan pada awal Desember 2018 akan dibuka outlet Bumi Sampireun di Cikarang, tahun 2019 akan dibuka di daerah Depok dan di tahun-tahun selanjutnya juga sudah memiliki rencana penambahan outlet di daerah-daerah strategis lain.**Baca juga: Bumi Sampireun Buka Cabang ke 2 di BSD.

“Kami memang memiliki komitmen dan konsisten dalam mewujudkan komitmen kami untuk melestarikan dan menyajikan Kuliner Nusantara bagi banyak orang dan selalu dekat dengan pecinta kuliner khususnya pecinta kuliner Nusantara,” kata Valia.(Res)




Bumi Sampireun Buka Cabang ke 2 di BSD

kabar6.com

Kabar6-Guna memenuhi kebutuhan penduduk yang berada di kawasan Bumi Serpong Damai (BSD), Bumi Sampireun membuka cabang yang ke-2, sejak 25 April 2018.

Berlokasi di Pakulonan, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan, Bumi Sampireun mudah diakses oleh penduduk di kawasan penyangga Ibu Kota Jakarta itu. BSD rupanya menjadi favorit sebagai kawasan tinggal pagi para urban.

Selain itu, ada hal lain yang membuat Bumi Sampireun optimistis membuka restoran di kawasan ini.

“Karena banyaknya penduduk yang bekerja sehingga tidak sempat masak makanan sendiri dan banyaknya kebutuhan akan menu Kuliner Nusantara yang berkualitas dan dengan harga dan lokasi yang terjangkau, itulah yang menjadi alasan kami. Kami sadar betul penduduk perkotaan semakin sibuk,” kata Carnelisia Valia, General Manager Bumi Sampireun, Selasa, (9/10/2018).

Sebelumnya, Bumi Sampireun yang bernaung di bawah bendera PT Kedai Rasa Nusantara melakukan riset yang menemukan fakta animo warga BSD dan sekitarnya sangat senang spending atau dalam kata lain membelanjakan uangnya untuk makan.

“Terbukti dengan bervariasinya restoran yang ada di BSD dan sekitarnya termasuk Alam Sutera dan Gading Serpong,” tambah Valia.

Umumnya warga BSD akan memenuhi restoran pada pukul 11.30 – 14.00 dan pukul 18.30 – 20.30 dengan pengeluaran sekitar Rp110 ribu hingga Rp125 ribu per orang. Mereka pun menghabiskan waktu rata-rata 90 hingga 150 menit setiap kunjungan.

“Ini karena tempatnya sangat nyaman, makanan dan minuman enak, pelayanan baik dan ramah dan harga yang reasonable. Secara overall pelanggan puas,” kata Valia.**Baca juga: DPBR: Menara Pandang Jadi Titik Nol Kota Tangsel.

Di tempat ini, juga sangat cocok untuk menyelenggarakan acara keluarga karena dapat bersantai sambil bersantap di saung yang di kelilingi danau buatan maupun di main dining. Untuk acara sosial, bisa juga digunakan untuk arisan, meeting corporate, acara ulang tahun, akad nikah, dan sebagainya.(Res)




Mercure dan Novotel Gelar “Battle of the Chefs”

kabar6.com

Kabar6-Mercure dan Novotel di Jakarta dan Tangerang mempersembahkan “Battle of the Chefs” untuk Merayakan Hari Jadi AccorHotels Indonesia ke-25.

Executive Chef dari 10 hotel mempertunjukkan keahlian kuliner AccorHotels dalam pertarungan dua tim.

“Ini merupakan tahun yang spesial untuk AccorHotels yang menandai 25 tahun kehadirannya di Indonesia. Untuk merayakan momen khusus ini, hari ini bakat-bakat kuliner di balik dapur-dapur 10 hotel midscale Mercure dan Novotel di Jakarta dan Tangerang menunjukkan keahliannya dalam Battle of the Chefs,” ujar Stephane Bryer, Area General Manager, Greater Jakarta dan Novotel Jakarta Mangga Dua Square.

Acara ini berlangsung di Food Exchange, Novotel Jakarta Mangga Dua Square. 10 Executive Chef yang dibagi dalam dua kelompok memperebutkan penghargaan menjadi yang terbaik dengan format kompetisi serupa. Pemenang ditentukan oleh hasil pilihan rekan pers dan tamu undangan.

Para Chef yang mengikuti acara ini cukup banyak, salahsatunya adalah Setiyanto yang mewakili Mercure Serpong Alam Sutera.

Para jurnalis dan tamu undangan dari Jakarta dan Tangerang mencicipi setiap masakan dan memberikan suara untuk tim terbaik.

Setiap lokasi AccorHotels di Jakarta dan Tangerang menawarkan pelbagai pengalaman makan yang terbaik, mulai dari lokasi atap gedung, restoran tertinggi di areanya, prasmanan yang istimewa, restoran bergaya santai dan pemandangan yang indah.**Baca juga: 17 Kali Beraksi, 2 Jambret Ditangkap Polsek Pasar Kemis.

“Menjaga kelestarian citarasa hidangan Betawi sudah menjadi komitmen jangka panjang seluruh hotel terutama saat menyambut penikmat makanan dari seluruh dunia. Ini adalah alasan utama pemilihan menu Betawi dari kedua tim, termasuk Asinan Jakarta, Ketoprak, Soto Betawi, Lontong Sayur Betawi, Laksa Ayam dan kesukaan semua orang yaitu Nasi Ulam. Hidangan penutup dan minuman termasuk pilihan tradisional seperti Bir Pletok, Es Sumsum dan banyak lagi,” ujar Stephane Bryer.(Res)




Yuk, Nikmati Steak Aussie Wagyu dengan Kelas Premium MB9+ di Mercure Serpong

kabar6.com

Kabar6-Menikmati Steak Aussie Wagyu dengan kelas premium MB9+ dengan harga yang bersahabat, menjadi pilihan Anda saat berkunjung di Mercure Serpong Alam Sutera.

Kategori daging merah merupakan daging yang kaya akan protein, kandungan zat besi dan seng (zinc).

Selain manfaat dan nutrisi yang sangat baik untuk tubuh, Anda bisa menikmati dengan berbagai varian saus dan pendampingnya.

“Kami menawarkan menu yang sering dicari para tamu ketika berkunjung dihotel, salah satunya adalah steak. Steak Aussie Wagyu memiliki kualitas yang sangat baik dengan grade 9+, bisa dinimakti dengan Barbeque sauce, Mushroom sauce, ataupun Blackpepper. Pilihan kentang juga ada wedges potato, mashed potato, atau fried fries”, ujar Chef Setiyanto, selaku Executive Chef.

Dalam satu porsi Steak Aussie Wagyu juga dilengkapi dengan sauted vegetables sebagai pendamping. Kualitas daging yang baik, ditambah dengan teknik memanggang yang profesional, cita rasa daging dan keempukannya tidak perlu ditanya lagi. Harga dalam satu porsi daging seberat 160gr ini dibandrol Rp 158.000++.**Baca juga: Ribuan Warga Padati Tablig Akbar UAS di Festival Al Azhom.

Kita bisa menikmati menu Steak Aussie Wagyu hingga akhir Oktober 2018, di Mint & Pepper Restaurant, Hotel Mercure Alam Sutera.(Res)




Ini Tiga Varian Rasa Takoyaki Gindaco Living World Alam Sutera

kabar6.com

Kabar6-PT Food Beverages Indonesia yang merupakan entitas bisnis dalam naungan Kawan Lama Group mengklaim bila Takoyaki Gindaco Indonesia menggunakan bahan berkualitas premium yang kaya akan rempah, untuk menjaga kualitas rasa.

“Bahan yang digunakan berkualitas premium dan kaya akan rempah. Sehingga menghasilkan rasa otentik seperti daun bawang, jahe merah, taburan tempuran, potongan daging gurita segar dan berukuran lebih besar dibanding takoyaki lainnya,” ujar Direktur PT Food Beverages Indonesia, Feronia Wibowo, Rabu (8/8/2018).

Feronia merinci, bila sedianya ada tiga varian rasa yang bisa dipilih sesuai selera pelanggan, yaitu Original Takoyaki yang disiram saus khas Gindaco dengan rasa asin dan manis, ada juga Cheese Mentaiko Takoyaki dengan campuran Japanese Mati dan telur ikan cod, saus soya ditambah toping salad telur segar dengan campuran rumput laut kering dan bonito.

Sedangkan Teritama Takoyaki disajikan untuk pelanggan yang menyukai berbumbu disajikan dengan saus teriyaki premium Japanese mayo ditambah telur segar, rumput laut kering dan bonito serta taburan tujuh bumbu khas Jepang.

“Kami pastikan, setiap gigitan Takoyaki Gindaco Indonesia akan membawa pecinta Takoyaki juga merasakan sensasi pengalaman menikmati kuliner Jepang yang seungguhya,” imbuh Feronia.

Sedianya, Gindaco menyediakan pilihan 4,6,8 dan 16 pieces dalam satu porsi. untuk harga Cukup terjangkau dari Rp30.000 hingga Rp110.000.

Sepereti diketahui, Kawan Lama Group membuka gerai food and beverage (F&B) terbarunya, yakni Gindaco Takoyaki, di Living World Alam Sutera, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), hari ini.**Baca juga: Kawan Lama Hadirkan Gindaco Takoyaki di Living World Alam Sutera.

Sedianya, Kawan Lama menjadi pemegang lisensi resmi pertama di Indonesia atas outlet spesial Takoyaki asal Jepang tersebut. Kawan Lama memilih Takoyaki karena merupakan produk snack paling favorit di Jepang, yang juga digemari oleh masyarakat Indonesia. (Zak)