oleh

Sumiko, Nenek Gaul yang Jadi Disc Jockey

image_pdfimage_print
Sumiko Iwanuro.(infobae.com)
Sumiko Iwanuro.(infobae.com)

Kabar6-Siapa bilang usia akan membatasi seseorang untuk berkarya dan berkreasi? Anggapan itu tentu tidak berlaku untuk Sumiko Iwanuro (82). Saat wanita seusianya lebih banyak menghabiskan waktu di rumah, Sumiko justru bergelut dengan berbagai piranti musik.

Rupanya wanita asal Jepang ini, dilansir Nextshark, aktif menggeluti pekerjaannya sebagai Disc Jockey (DJ). Sumiko yang punya nama panggung DJ Sumirock ini biasa tampil di Decabar, Shinjuku, Tokyo, Jepang.

Nenek fungky ini menggeluti dunia DJ sejak 10 tahun yang lalu. Sebelumnya, Sumiko dan suaminya menggeluti bisnis kuliner. Sepeninggal sang suami, ia pun banting setir menekuni dunia musik.

Sumiko saat beraksi.(minddrippings.link)
Sumiko saat beraksi.(minddrippings.link)

Dikatakan Sumiko, sunia musik bukanlah hal yang asing baginya karena sang ayah adalah seorang drummer jazz di masanya. Melalui sang ayah, ia banyak mengetahui jenis musik terutama jazz. Sayangnya, keluarga besarnya tak terlalu suka dengan musik sehingga meminta Sumiko untuk meneruskan bisnis keluarga mengelola rumah makan.

“Hasil keduanya dapat dilihat langsung. Jika pelanggan makan apa yang telah kita buat dan senang, kita bisa melihat ekspresi wajahnya yang bahagia. Jika bermusik, pelanggan yang senang akan menari dengan senang hati dan gembira,” ujar Sumiko. ** Baca juga: Tren Baru di Thailand, Bibir Tanduk Kerbau

Benar-benar nenek gaul.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email