oleh

Silaturahmi Akbar Warga Green Savana CitraRaya

image_pdfimage_print

Suasana silaturahmi akbar warga Green Savana CitraRaya.(foto-foto:K6)

Kabar6-Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1439 Hijriah, warga perumahan Green Savana CitraRaya, Desa Ciakar, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, mengadakan silaturahmi akbar, Sabtu (20/5/2017).

Silaturahmi akbar yang digelar di kawasan RT03/05 ini, dihadiri sekitar 250 Kepala Keluarga (KK) dan sejumlah tokoh Green Savana CitraRaya.

Ketua RW 05 Green Savana CitraRaya, Joko Nugroho, pihaknya mengaku senang dengan antusiasme warga yang hadir mengikuti acara itu.

Silaturahmi akbar ini, kata dia, dimanfaatkan oleh warga untuk saling maaf- memaafkan serta membangun kerukunan antar satu sama lainnya.

“Seminggu lagi kita akan menjalankan ibadah puasa, mari kita pererat tali silaturahmi dan saling memaafkan,” ungkap Nugroho, saat menyampaikan sambutan dalam acara tersebut.

Hal senada dikemukakan Ketua RT 03/05 Green Savana CitraRaya, Arnaman, dalam acara itu dirinya memperkenalkan grup musik “Shavana Ria”, hasil karya seni dari warga Green Savana CitraRaya.

“Alhamdulillah malam ini, kami launching grup musik Shavana Ria yang dipimpin Bapak Ali. Shavana Ria ini dibentuk oleh warga RT 03 dan akan digunakan untuk menghibur warga Green Savana dan sekitarnya,” ujarnya.

Pantauan Kabar6.com, alunan merdu suara suling dan gendang dari grup band bergenre dangdut ini, semakin menyemarakkan suasana silaturahmi warga Green Savana CitraRaya.

Tak hanya warga berusia dewasa, anak- anak pun turut tenggelam bergoyang dan berjoged bersama mengikuti dahsyatnya musik dangdut yang disuguhkan para personil orkes melayu Shavana Ria tersebut.(Tim K6)

Print Friendly, PDF & Email