oleh

Sering Padam, Layanan PLN Dituding Rugikan Konsumen

image_pdfimage_print

Kabar6-Warga Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, mengeluhkan buruknya pelayanan Perusahaan Listrik Negara (PLN). Pasalnya, dalam beberapa hari terakhir, listrik terus-menerus padam.

“PLN payah. Listrik mati melulu, mana bayarnya mahal,” ungkap Nurjana, warga perumahan Green Savana Citra Raya, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang, Minggu (7/6/2015).

Menurutnya, aktivitas rumah tangga warga cukup terganggu, karena padanya aliran listrik.

Disamping itu, barang- barang elektronik yang menggunakan listrik dirumahnya cepat rusak, karena tak normalnya aliran listrik.

“Kami rugi dong. Alat elektronik gampang rusak, karena terus mati lampu,” katanya.

Keluhan serupa juga disampaikan Irsa, warga Kelurahan Kademangan, Kecamatan setu, Kota Tangerang Selatan.

Selain listrik yang sering padam tanpa pemberitahuan, wanita ini bahkan mengindikasi, bila layanan PLN saat ini terkesan merugikan konsumen. **Baca juga: Pembunuhan Anak Juragan Sayur di Ciledug Bermotif Dendam.

“Untuk menguhungi PLN pun kita harus bayar. Karena nomor call centre 123 itu berbayar. Mana petugas penerima telpon ngomongnya muter-muter gak jelas lagi, dan setelah menelpon pun belum tentu ada penjelasan pasti atau listrik langsung nyala lagi,” keluhnya.

Irsa bahkan menyerankan, agar PLN memberikan layanan yang smart dan tidak membodohi konsumen. “Kalau mau, PLN harus tegas menindak aksi pencurian listrik di pasar-pasar. Bukan kita yang bayar masih harus dijebak dengan pulsa telepon,” ujarnya kesal.(din/tom migran)

Print Friendly, PDF & Email