oleh

Restoran Paling Unik Ada di Sini

image_pdfimage_print

Kabar6-Saat ini banyak bermunculan restoran baru bak jamur di musim penghujan. Selain beragam menu menarik ditawarkan, aneka konsep restoran pun menjadi salah satu bagian yang memikat para konsumen.

 

Nah, berikut adalah beberapa restoran terunik di dunia yang mungkin tidak pernah terlintas dalam benak kita.

 

1. Restoran Dalam Laut

Restoran yang bernama Ithaa ini berada di Conrad Maldives Rangali Island di Republik Maladewa. Terletak 16 meter di bawah permukaan laut.

 

Selain menyajikan hidangan yang lezat sekaligus mewah, restoran yang hanya memiliki kapasitas 14 orang ini juga memanjakan pengunjungnya melalui pemandangan bawah laut yang luar biasa indah. ** Baca juga: Ini Dia Eskalator Sepeda Pertama di Dunia

 

2. Restoran di Atas Pohon

Restoran unik ini bernama The bird Nest Restaurant. Terletak di Soneva Kiri Eco Resort, Thailand. Sebuah sarang besar yang menjadi tempat makan, tergantung di pohon dengan ketinggian 16 meter dari atas tanah.

 

Mau tau biaya yang harus dikeluarkan untuk menikmati makan di atas pohon? Cukup dengan US$ 450.

 

3. Restoran Dalam Es

Menikmati makanan dalam balok es? Kenapa tidak. Restoran unik ini terletak di utara Lingkaran Arktik. Seluruh interior Ice Restaurant ini terbuat dari es.

 

Uniknya lagi, restoran ini hanya menyajikan makanan dingin seperti sup kentang Lappish dengan salmon asap dingin, daging rusa, dan bakso yang disajikan dengan vodka-lingonberry.

 

4. Restoran Menggantung di Tebing

Butuh nyali untuk makan di Restoran Fangweng, yang terletak di Happy Valley of Xiling Gorge di Provinsi Hubei, Tiongkok. Bagaimana tidak, restoran ini menggantung di tebing, dengan pemandangan alam di sekitarnya yang membuat nyali ciut.

 

5. Restoran di Air Terjun

Makan sambil merasakan kesegaran alami yang berasal dari air terjun, hanya bisa Anda nikmati di Restoran San Pablo City, Filipina. Makanan lokal yang lezat disajikan pada meja makan bambu, yang menempel ke tanah di kaki air terjun yang megah.

 

6. Restoran di Kuburan

Restoran ini dibangun oleh Krishan Kutti yang berasal dari India, karena ingin tetap melestarikan puluhan kuburan yang ada di sana, ketimbang memindahkan atau menghancurkannya.

 

Setiap hari restoran ini ramai dikunjungi orang-orang yang ingin mengalami perasaan menyeramkan ketika makan di antara peti mati dan mayat.

 

7. Restoran di Langit

Nama restoran ini adalah Dinner In The Sky, yang awalnya populer di Belgia. Konsepnya ingin mengajak pengunjung untuk menikmati makan malam sambil menggantung pada ribuan kaki di atas kota favorit mereka.

 

Sebuah derek mengangkat meja dengan kapasitas tempat duduk sebanyak 22 pengunjung yang diikat ke kursi mereka dan menggantung tinggi di atas tanah.

 

Menikmati hidangan lezat sambil memacu adrenalin merupakan konsep unik yang ditawarkan restoran ini. Anda pun seperti sedang makan di khayangan. Acara makan malam di langit tersebut telah diselenggarakan di lebih dari 40 negara.

 

Adakah di Indonesia restoran yang juga memiliki konsep unik?(ilj)