oleh

Proyek PSN Di Banten Molor Dari Jadwal

image_pdfimage_print

Kabar6-Sejumlah Proyek Strategis Nasional (PSN) di Provinsi Banten pembangunan kontruksinya sampai belum juga dikerjakan, termasuk pengadaan lahannya.

Seperti PLT Sampah di Tangerang yang masih terus berproses dan pembangunan tanggul laut yang penetapan lokasinya belum diajukan kepada Gubernur Banten, Wahidin Halim.

Kabiro Infrastruktur dan SDA Banten, Nana Surya mengaku, selain masalah proyek PSN di Provinsi Banten yang pembangunan fisiknya molor dari jadwal, terdapat pula PSN di Banten yang pembangunan kontruksinya sampai saat ini belum juga dikerjakan.

“Seperti PLT Sampah di Tangerang dan pembangunan tanggul laut yang penetapan lokasinya belum diajukan kepada Gubernur sekitar tahun 2020,” kata Nana, kepada wartawan, kemarin.

Menurut Nana, dari kedua proyek PSN di Provinsi Banten tersebut kondisinya baru sampai pada tahap persiapan administrasi, yang seharusnya sudah mulai on progres pembebasan, namun kenyataanya belum sampai, terlebih sampai pada tahapan pembangunan konstruksi.

“Harusnya sudah mulai, tapi belum tahapan fisik. Kalau fisik tahap akhir,” katanya.

Permasalahan lainnya, kata Nana, sejumlah PSN di Banten juga saat ini ada yang progres pembangunan kontruksinya molor dari jadwal yang sebelumnya telah ditetapkan.

Atas kondisi itu, agar pihak pelaksana bersama pemerintah mulai melakukan tahapan identifikasi terhadap semua permasalahan yang terjadi dimasing-masing PSN yang ada di Banten, mulai dari pendataan dan pencatatan progres pembangunannya, pengadaan lahan, serta kendala permasalah yang dihadapi.

Termasuk masing-masing PSN harus mampu membuat rencana aksi. Rencana aksi dari setiap penyelesaian hambatan yang ada.**Baca juga: APBD Banten 2020 Belum Disahkan, Pemprov Berencana Akan Buka Lelang Proyek.

“Dan, ini yang akan kita push atau kita dorong supaya mereka bisa melakukan upaya percepatan dan bisa melakukan kegiatan yang bisa mengantisipasi hambatan yang ada,” katanya.(Den)

Print Friendly, PDF & Email