oleh

Polisi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di SMAN 19 Balaraja

image_pdfimage_print
Penyuluhan bahaya narkoba di SMAN 19 Balaraja.(shy)

Kabar6-Jajaran Satnarkoba Polresta Tangerang memberikan penyuluhan penyalahgunaan narkotika terhadap para pelajar Kabupaten Tangerang di sejumlah sekolah.

Salah satunya, terhadap para pelajar di SMA Negeri (SMAN) 19 Balaraja, Kabupaten Tangerang, Kamis (21/7/2016).

Kasat Narkoba Polresta Tangerang, Kompol Agus Hermanto mengatakan, penyuluhan dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) serta memberikan pengertian akan bahayanya penggunaan narkoba.

“Disini kami berikan sosialisasi terkait bahayanya narkoba serta, cara-cara menghindari penyebaran narkotika karena, para pengedar narkoba menggunakan berbagai cara dalam mempengaruhi sasarannya,” ungkapnya. **Baca juga: Kejati Banten Usut Dugaan Penyelewengan Anggaran Penetapan UMR 2015.

Ia menjelaskan, peredaran narkoba saat ini sedang marak. Bahkan, peredarannya sudah menyebar kepada generasi muda. **Baca juga: APV Seruduk Tiga Pejalan Kaki di Tangerang, Satu Tewas.

“Narkoba ini sudah sangat darurat. Makanya, pemberantasan narkoba bukan hanya dari instansi saja. Tapi juga lingkungan sekitar. Dan, diharapkan pula dari penyuluhan ini, generasi muda kita bisa mengendalikan diri dalam memilih lingkungan pergaulan untuk menjauhi narkoba,” pungkasnya.(Shy/agm)

Print Friendly, PDF & Email