oleh

Oplet Si Doel, Ajang Nostalgia Warga Banten

image_pdfimage_print
Warga Banten mejeng di Oplet “Si Doel”.(tmn)

Kabar6-Bagi anda yang pernah merasakan era tahun 1990’an, tentu pernah menyaksikan sinetron keluarga Si Doel Anak Sekolahan.

Salah satu yang identik dengan film itu adalah kendaraan Oplet berwarna biru yang dijadikan lahan penghidupan bagi ‘Babeh’, Almarhum Benyaim Sueb, dalam sinetron “Si Doel Anak Sekolahan”.

Kini, Oplet Si Doel Anak Sekolahan yang masuk dalam kategori kendaraan antik itu, tengah mejeng di Alun-alun Serang, Banten hingga Minggu 25 September 2016 besok.

Kendaraan tua itu pun seolah menjadi magnet bagi warga Banten, untuk bernostalgia sambil berselfie ria lalu di unggah ke media sosial atau medsos.

“Kan kita biar eksis juga di IG (instagram). Dulu kan cuma liat di tivi, sekarang bisa liat sendiri,” kata Neneg Juhariyah, warga Desa Lopang, Kota Serang, Banten, saat ditemui berfoto ria di depan Oplet Si Doel, Kota Serang, Banten, Sabtu (24/09/2016).**Baca juga: Konsumsi Satu Apel Sehari Mampu Tingkatkan Gairah Seksual Wanita.

Tak hanya dari pengguna medsos yang tampak antusias dengan Oplet “Si Doel”. Sejumlah Fotografer Banten pun tak ingin ketinggalan mengabadikan eksotisme Oplet yang pernah menjadi primadona sebagai angkutan kota di Ibu Kota Jakarta semasa jayanya dahulu.**Baca juga: Tiduri Gadis ABG, Polres Tangsel Sergap Pemuda Ini di Bintaro Plaza.

“Kalau harus ke Jakarta kan jauh, susah juga. Terus ini (Oplet) kan terkenal di film Si Doel,” kata Madz Sigit, fotografer dari Ciwedus, Kota Cilegon, Banten, yang ditemui saat membidik kameranya ke Oplet berwarna biru itu, Sabtu (24/09/2016).**Baca juga: Oplet Si Doel Nongkrog di Alun-alun Serang.

Berdasarkan pantauan dilokas, meskipun cuaca terik menaungi Alun-alun Serang, Banten, warga tetal antusias berfoto ria dengan latar belakang Oplet Si Doel Anak Sekolahan.(tmn)

Print Friendly, PDF & Email