oleh

Meskipun Terlihat Sehat, Empat Makanan Ini Ternyata ‘Jahat’

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Tidak sedikit orang yang ‘memburu’ makanan bergizi, demi menerapkan pola makan sehat. Namun masih banyak juga yang salah kaprah memilih makanan sehat. Tahukah Anda bahwa beberapa makanan yang terlihat sehat ternyata tidak seperti yang diduga?

Makanan apa saja yang dimaksud? Dikutip dari Femina, berikut uraiannya:
1. Lapis legit
Camilan ini mengandung karbohidrat (dari tepung) dan protein (dari telur) yang baik bagi tubuh sebagai penambah energi. Tapi, berhubung lapis legit menggunakan banyak mentega (makin banyak makin lembut teksturnya) sepotong kue ini mengandung 200 kkal. Disarankan untuk mengonsumsi sepotong lapis legit saja.

2. Sushi
Selain kaya lemak omega 3 yang mampu menurunkan tekanan darah, sushi juga mengandung protein yang membantu daya kerja otak. Sayangnya, kandungan kalori dalam sushi roll bisa mencapai 550 kkal dan bakal makin melambung jika kita menambahkan mayones atau krim keju. Jadi pastikan Anda mengonsumsi satu porsi sushi roll saja.

3. Cokelat susu
Cokelat mengandung antioksidan yang membuat Anda awet muda sekaligus menyehatkan jantung. Satu gram cokelat susu sudah mengandung 472 kkal. Jumlah ini tentunya bertambah jika cokelat yang Anda konsumsi berbentuk kue seperti opera cake.

4. Susu cair
Selain mencegah lemas, mengonsumsi susu cair membuat daya tahan tubuh terjaga. Magnesium dalam susu juga menyehatkan jantung dan sistem syaraf. Nah, setiap gram susu mengandung 509 kkal. ** Baca juga: Migrain Bisa Disebabkan Oleh Lima Kebiasaan Ini

Boleh-boleh saja mengonsumsi keempat makanan atau minuman di atas, asalkan dalam batas wajar.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email