oleh

Laga Final Piala Presiden, Polda Banten Perketat Pengamanan

image_pdfimage_print

Kabar6-Polda Banten memperketat penjagaan di titik-titik sentra ekonomi di wilayahnya. Itu seiring dengan akan digelarnya laga final Piala Presiden di Stadion Utama (SU) Gelora Bung Karno (GBK), Minggu (18/10/2015) mendatang.

Langkah pengetatan keamanan itu ditempuh, guna mengantisipasi potensi bentrok antara suporter dua kesebelasan yang bertanding pada laga final tersebut.

“Kita lakukan pengamanan mulai dari orangnya, sarana angkut, selama perjalanan dan rute yang dilewati. Kita siapkan kekuatan di sentra ekonomi, misalnya rest area, jangan sampai mereka pulang dan berangkat terjadi sesuatu,” kata Wakapolda Banten, Kombes Pol Firli, Jum’at (16/10/2015).

Dikatakan Firli, Polda Banten menyiagakan 500 personil gabungan untuk menjaga keamanan dan kenyamanan para suporter maupaun masyarakat Banten, yang akan menonton final Piala Presiden langsung di Jakarta.

“Ada sekitar 500 personil dari Polres Cilegon, Polres Serang, Sabhara Polda, Brimob dan lalu lintas, semua kita fungsikan,” katanya.

Ia mengungkapkan, Polda juga telah memetakan kekuatan suporter club sepakbola Persib maupun Sriwijaya FC. “Kita juga sudah melakukan rencana pengamanan bekerjasama dengan pemimpin suporter,” ujarnya.

Wakapolda menyarankan para suporter tidak berangkat ke GBK menggunakan kendaraan bak terbuka, maupun kendaraan yang tidak diperuntukkan bagi mengangkut penumpang.

Beberapa titik sentral yang akan dijaga, antara lain berada di Jalan Tol Merak-Jakarta dan jalan protokol penghubung antara wilayah hukum Polda Banten dengan Polda Metro Jaya.

Di dalam jalan tol sendiri, pihak kepolisian Polda Banten akan menjaga rest area di KM 42, KM 52, dan KM 68. **Baca juga: K-SPSI Tangerang Tolak Paket Kebijakan Ekonomi Jilid IV.

Untuk diketahui, pengamanan final Piala Presiden merupakan tanggung jawab dari tiga kepolisian, yakni Polda Metro Jaya, Polda Jawa Barat, dan Polda Banten.

Polda Metro Jaya sendiri akan mengerahkan sebanyak 9.127 personil dan akan difokuskan untuk melakukan pengamanan di sekitar GBK.(fir)

Print Friendly, PDF & Email