oleh

Kondisi Ibu Raul Mulai Pulih

image_pdfimage_print

Rumah Raul beberapa saat setelah peristiwa.(*)   

Kabar6-Ivo (45), yang sempat kritis akibat mengalami luka serius kini kondisi kesehatannya sudah berangsur pulih. Ia menjadi saksi kunci atas kasus dugaan pembunuhan terhadap anaknya, Muhammad Rizki alias Raul (14).

Tragedi berdarah itu terjadi ‎di Jalan Mawar 12 RT 005/007, Blok D Perumahan Taman Kedaung, Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Rabu malam kemarin.

“Insya Allah (kesehatan Ivo) sudah‎ membaik,” ungkap Kepala Satuan Reskrim Polres Kota Tangsel, Ajun Komisaris, Yurikho Alexander saat dikonfirmasi kabar6.com, Jum’at (19/5/2017).

Janda itu mengalami luka serius pada bagian kepala belakang dan tangan akibat sayatan senjata tajam‎. Nyawanya tertolong dan sempat dilarikan ke Rumah Sakit Soeroso di Kedaung, Kecamatan Pamulang.

Yurikho memastikan, Ivo terus mendapatkan perawatan intensif dari tim medis. “Sudah dipindah dan sekarang dirawat di Rumah Sakit Fatmawati,” terangnya.

Keterangan janda tersebut sangat dibutuhkan‎ polisi untuk mengungkap kasus dugaan pembunuhan itu. Oleh karena itu kamar perawatan Ivo mendapat pengawalan ekstra ketat dari petugas. 

“Pasti dijaga dong,”‎ tambah lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) Tahun 2006 itu lagi.(yud)

Print Friendly, PDF & Email