oleh

Ketombe, Antara Mitos & Fakta

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Memiliki rambut berketombe tentu membuat Anda merasa tidak nyaman, terlebih jika harus memakai baju berwarna gelap. Sejauh mana Anda mengenal ketombe?

Berikut adalah fakta dan mitos tentang ketombe, dikutip Kawaii Beauty Japan, yang sebaiknya Anda ketahui:

FAKTA:
1. Ketombe muncul karena kebersihan kulit kepala kurang terjaga. Saat rambut tidak dicuci selama beberapa hari, keringat akan menempel dipada kulit kepala dan menyebabkan timbulnya bakteri. Kondisi inilah yang merupakan penyebab munculnya ketombe.

2. Tidak sedikit wanita yang kerap berbagi sisir dengan teman. Hal yang harus diketahui, ketombe bisa saja menular melalui penggunaan sisir secara bersamaan. Namun jika Anda duduk bersebelahan dengan orang yang memiliki ketombe, tidak akan tertular kok.

3. Hairdryer merupakan alat untuk mempercantik rambut, ternyata bisa menjadi pemicu munculnya ketombe. Saat Anda mengeringkan rambut, panas dari hairdryer akan membuat rambut dan kulit kepala menjadi kering.

Kurangnya kelembaban kulit dapat membuat kulit kepala mudah terluka dan menjadi infeksi. Nah, infeksi ini merupakan pemicu munculnya jamur superfisial malassezia yang menyebabkan ketombe.

4. Mencuci rambut memang bisa membuat ketombe berkurang. Namun bukan berarti ketombe akan hilang selamanya. Masalah ketombe pada rambut tidak dapat hanya diatasi dengan mencuci rambut saja.

Pada saat mencuci rambut, Anda perlu melakukan pemijatan pada kulit kepala. Pemijatan ini bisa mengganggu habitat ketombe di kulit kepala. Tetapi jangan terlalu sering mencuci kepala. Lakukanlah secara rutin dua hari sekali untuk menjaga keindahan dan kelembapan rambut.

MITOS:
1. Ketombe sering muncul saat musim dingin
Ketombe sebenarnya disebabkan oleh jamur superfisial Malassezia yang hidup subur di tempat panas atau lingkungan lembap. Nah saat musim dingin, orang-orang cenderung jarang mencuci rambut sehingga infeksi kulit kepala meningkat dan menimbulkan ketombe. Jadi bukan karena cuacanya.

2. Ketombe hanya muncul di rambut saja
Ternyata ketombe tidak hanya tumbuh dan berkembang di area rambut dan kulit kepala saja. Ketombe juga bisa muncul di alis ataupun di bagian tubuh yang memiliki rambut dengan produksi minyak berlebih.

3. Sampo anti ketombe dapat menghilangkan ketombe selamanya
Memang benar sampo anti ketombe dapat membantu menghilangkan ketombe, tetapi tidak untuk selamanya. Ketombe bisa muncul lagi jika Anda tidak merawat rambut dan kulit kepala dengan baik.

4. Stres sebabkan masalah ketombe
Menurut Dr. Rodney Sinclair dari The Australian Hair and Wool Society, stres bukan faktor munculnya ketombe. Saat stres, daya tahan tubuh menjadi berkurang, termasuk untuk melawan jamur superfisial Malassezia penyebab ketombe. Tidak ada hubungan langsung antara stres dan ketombe. ** Baca juga: Nasi Tidak Melulu ‘Jahat’ Untuk Kesehatan

Semoga bermanfaat.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email