oleh

Keberadaan Sapi Pasundan di Wilayah Lebak Ditelusuri

image_pdfimage_print

Kabar6-Keberadaan sapi pasundan di wilayah Kabupaten Lebak sedang ditelusuri oleh Tim Dinas Pangan dan Peternakan Banten dan Universitas Padjadjaran

Kepala Dinas Keswan Lebak Rahmat Yuniar mengatakan, pihaknya melakukan pendampingan terhadap kegiatan penelusuran ras sapi potong ternak asli Jawa Barat tersebut.

“Masih berlangsung dalam rangka identifikasi sapi pasundan terutama di wilayah Lebak selatan yakni Kecamatan Malingping dan sekitarnya,” kata Rahmat kepada wartawan, Senin (1/7/2024).

**Baca Juga:Airin Rachmi Diany Apresiasi Kebersamaan Warga Tapanuli

Diketahui ras sapi potong yang menjadi salah sumber daya genetik (SDG) ternak asli Jawa Barat. Sapi ini ditetapkan sebagai rumpun ternak lokal Indonesia berdasatkan SK Menteri Pertanian Nomor /Kpts/RI/SR.10/2014.

Sebaran populasi sapi pasundan di dua wilayah yakni wilayah sepanjang pesisir Jawa Barat dan wilayah zona penyangga hutan lindung wilayah Parahyangan Utara.

“Dari hasil terkonfirmasi bahwa terdapat penyebaran sapi pasundan di Lebak, terutama di wilayah Lebak Selatan yang secara geografis berbatasan langsung dengan Jawa Barat,” jelas Rahmat.

Dia menjelaskan, di beberapa daerah sapi pasudan lebih dikenal dengan sebutan sapi kacang, atau sapi pesisir.

Sapi pasundan memiliki reproduksi yang baik, tahan cekaman panas dan secara turun temurun serta telah menyatu dengan masyarakat peternak.

“Kita berharap kedepannya peternak di Lebak bisa bekerja sama dalam mengembangkan sapi pasundan ya,” katanya.(Nda)

Print Friendly, PDF & Email