oleh

Hal yang Terjadi Jika Anda Konsumsi Es Batu dari Air Mentah

image_pdfimage_print
Ilustrasi/bbs
Ilustrasi/bbs

Kabar6-Sebagian pedagang kuliner pinggir jalan yang ‘nakal’ seringkali memakai air mentah untuk membuat es batu. Padahal diketahui, air mentah mengandung kuman dan bakteri yang dapat merugikan kesehatan.

Mengonsumsi air mentah, dilansir Steady Health, akan membuat Anda terjangkit infeksi saluran pernapasan dan radang tenggorokan. Tidak hanya itu, Anda pun akan memiliki anti bodi yang lemah, serta terjangkit penyakit lain yang disebabkan bakteria, virus, kuman, serta parasit. Bahkan, cacing yang mungkin ada pada air mentah tersebut bisa masuk ke dalam tubuh.

Es batu yang berwarna putih mengandung mineral dan juga endapan yang berbahaya. Pada saat es batu itu masih berbentuk air, Anda memang akan sulit untuk melihat mineral dan endapan itu. ** Baca juga: Konsumsi Nasi yang Disarankan Setiap Hari

Namun saat air menjadi beku, endapan dan mineral itu berubah menjadi seperti embun atau sesuatu yang putih di dalam es batu tersebut. Jadi, Anda disarankan untuk lebih memperhatikan warna dari es batu, sehingga terhindar dari radang tenggorokan, sakit perut, atau gangguan kesehatan lainnya akibat mengonsumsi es batu yang dibuat dari air mentah.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email