oleh

Festival Edu Games, Katar Cornelia Residence Gandeng Disabilitas Rungu

image_pdfimage_print

Kabar6-Meriahkan Hari Sumpah Pemuda dengan menggelar Festival Edu Games Kebangsaan, Karang Taruna (Katar) Cornelia Residence Graha Raya, Paku Jaya, Tangerang Selatan (Tangsel) libatkan kelompok disabilitas rungu.

“Sengaja kita mengajak disabilitas rungu ikut bermain, sebagai upaya menghilangkan batasan interaksi antara pemuda normal dan pemuda disabilitas,” kata Muhammad Afif Fathoni, Ketua panitia acara.

Kata Afif, permainan edukasi bertema kebangsaan ini juga mampu diikuti penyandang disabilitas rungu. Bahkan bisa bermain bersama dengan pemuda lainnya tanpa hambatan berarti.

“Saya yakin inilah esensi Sumpah Pemuda dimana sikap saling menghormati, melindungi dan menerima perbedaan hidup dalam diri pemuda,” jelasnya.

Afif yang juga pengurus Karang Taruna ini menjelaskan, kegiatan festival edu games kebangsaan bertujuan menumbuhkan nilai-nilai nasionalisme melalui pendekatan permainan.

“Hal ini dianggap unik dan menarik, karena permainan ternyata jadi sarana efektif untuk edukasi,” papar Afif.

Adapun permainan edukasi itu, kata Afif, berupa permainan kartu dan permainan papan atau board games. Sebagai contoh adalah kwartet kebangsaan dan ular tangga kebangsaan.

Kedua permainan itu, lanjut Afif, merupakan permainan yang diproduksi Nusantarapedia. Sebuah komunitas yang memang fokus mengembangkan permainan edukasi bertema kebangsaan.

“Awalnya cukup ragu kalau penyandang disabilitas rungu bisa bermain. Ternyata memang bisa dan sahabat disabilitas itu gembira saat bermain,” imbuhnya.

Sementara, Founder Nusantarapedia, Riko Noviantoro menambahkan, edu games bertema kebangsaan ini sudah banyak dimainkan orang. Berbagai daerah juga sudah mencoba permainan. Hasilnya cukup positif dan memberikan nila pengetahuan kebangsaan.

“Nusantatapedia memberi support kepada Karang Taruna saat mengusulkam kegiatan itu. Dan ternyata menarik dan berkesan,” tuturnya.

**Baca juga: Danramil 02/ Batu Ceper dan Kapolsek Neglasari Pimpin Jalan Sehat.

Terkait edu games bagi disabilitas rungu, Riko menambahkan juga tidak ada hambatan. Sejumlah pemuda bisa bermain bersama dengam disabilitas rungu. Jenis permainan bersamanya adalah kwartet kebangsaan. (fit)

Print Friendly, PDF & Email