oleh

Digigit Laba-laba Berbisa Bikin Bibir Wanita Asal Virginia Ini Jontor dan Berhalusinasi

image_pdfimage_print

Kabar6-Apes benar nasib Sherri Maddox. Bibir milik wanita asal Virginia, Amerika Serikat (AS), itu menjadi jontor (bengkak) akibat digigit laba-laba berbisa. Tidak hanya itu, Maddox juga mengalami halusinasi dan mengira dirinya akan mati.

Bagaimana bisa? Kisah berawal, melansir Foxnews, ketika Maddox sedang dalam perjalanan dengan mendayung 10 jam menyusuri sungai Staunton, dan saat itulah seekor laba-laba menggigitnya. Meskipun terasa sakit, Maddox tidak menyadari bahwa gigitan itu dapat menyebabkan masalah serius pada kesehatannya.

Karena masih terasa sakit, keesokan harinya Maddox mencari antibiotik, namun tetap saja area bibirnya menjadi sangat bengkak. Di situlah Maddox baru menyadari bahwa kondisi yang dialaminya benar-benar serius.

“Saya hampir berusia 50 tahun, dan saya sudah mengambang di Sungai Staunton sejak saya bisa berenang, berusia enam tahun,” kata Maddox. “Saya hanya berdoa saya tidak akan mati karena saya mendengar cerita horor dan Anda melihat di internet dan melihat semua hal ini.”

Maddox yang mengalami halusinasi membayangkan dia masih di rumah, padahal wanita itu sudah dipindahkan dari satu rumah sakit ke rumah sakit lain. ** Baca juga: Sebuah Kota Kecil di AS Mohon Pencuri Kembalikan Bilik Telepon Umum yang Digondol

“Mengira itu karena obat penghilang rasa sakit yang mereka berikan kepada saya, tetapi saya mendengar dari beberapa orang yang berbeda bahwa itulah yang dilakukan oleh racun laba-laba,” ujar Maddox.

Dokter mengatakan, gigitan itu pasti berasal dari laba-laba pertapa cokelat, yang juga dikenal sebagai ‘laba-laba biola’, karena tanda berbentuk instrumen di tubuhnya.

Laba-laba pertapa cokelat termasuk di antara sejumlah kecil laba-laba berbisa di AS.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email