Kabar6-Lima finalis sayembara logo hari jadi Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ke-15 presentasikan hasil karyanya. Para desainer grafis itu memperebutkan total hadiah senilai Rp 25 juta.
“Senin lusa logo pemenangnya diumumkan,” kata Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie menjawab pertanyaan kabar6.com di Command Center Puspemkot, Jum’at (12/8/2023).
Sayembara logo hari jadi Tangsel ke-15 tahun ini bertema “Harmoni Berkolaborasi” diikuti oleh 158 pendaftar. Panitia penyelenggara pada tahap kedua penyerahan materi menjaring peserta hingga terpilih menjadi 20 orang.
Pada tahap selanjutnya terpilih lima finalis desain grafis yang telah melewati dua tahapan kurasi. Adapun nama-nama desain grafis peserta sayembara logo Hari Jadi Tangsel ke-15
**Baca Juga: Pemkot Tangsel Gelar Sayembara Logo Hari Jadi ke-15
• Raihan Wafi Ramadan, mahasiswa Institut Seni Indonesia Yogyakarta tinggal di Setu
• Aldi Adi Saputro, bekerja sebagai karyawan swasta bidang desainer bermukim di Pondok Kacang Barat, Kecamatan Pondok Aren.
• Amelia Adriani, warga Villa Pamulang.
• Bagus Dwi Nugroho, Buaran, kuliah di Universitas Pamulang, jurusan Hukum.
• Marcel Al Habdi, mahasiswa jurusan desain komunikasi visual Universitas Budi Luhur.
Sistem penilaian yang ditentukan oleh panitia penyelenggara sayembara logo hari jadi Kota Tangsel ke-15 adalah, bobot visual 50 persen; konsep 35 persen; dan persentasi 15 persen.
“Logo dan tema hari jadi Kota Tangsel setiap tahun memang berbeda. Agar lebih variatif yang intinya menggambarkan karakter Kota Tangsel,” terang Benyamin.
Ia menjadi juri utama bersama Wakil Wali Kota Tangsel, Pilar Saga Ichsan dan ketua panitia penyelenggara hari jadi, Moch Taher Rochmadi.(yud)