1

2021, Hotel Santika Premiere Bintaro Komitmen Tingkatkan Pelayanan

Kabar6.com

Kabar6-Awal Tahun 2021, Hotel Santika Premiere Bintaro Tangerang Selatan komitmen untuk meningkatkan lagi pelayanan. Hal itu diungkapkan Tanita Pribadi selaku Public Relations di sela acara bertema Stay Safe, Stay Healthy and Welcome 2021.

Dikatakannya, pelayanan menjadi salah satu faktor penting dalam meningkatkan kepercayaan dan kepuasan tamu saat stay di hotel bintang empat di kawasan bisnis Bintaro tersebut.

“Karena kepuasan para tamu menjadi hal utama buat kami,” ungkapnya, Minggu (3/1/2021).

**Baca juga: Jelang Nataru, Hotel Sukho Bagi-Bagi Puluhan Sembako ke Masyarakat

Hotel dengan fasilitas komplit itu juga akan tetap menjaga protokol kesehatan dan tetap aware dengan keadaan di sekitar Hotel Santika Premiere Bintaro.(Fit)




Disperindagkop UKM Kota Tangerang Monitoring Harga Bahan Pokok Jelang Tahun Baru

Kabar6.com

Kabar6-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Disperindagkop UKM menggelar monitoring rutin, di berbagai swalayan, mal hingga pasar modern, dan tradisional. Hal tersebut guna memastikan harga bahan pokok selalu stabil dan stok pangan terpenuhi menjelang hingga awal tahun baru 2021

Kabid Perdagangan Disperindagkop UKM Eni Nuraeni mengatakan, monitoring rutin dilakukan dari sebelum natal hingga awal tahun nanti. Kali ini, pihaknya memonitoring di toko swalayan dan mal.

“Karena terpantau di kami, banyak diskon yang bisa menjadi pilihan masyarakat untuk tetap berbelanja murah. Dalam monitoring tersebut, berbagai bahan pangan dilakukan pemantauan,” ungkap Eni di sela monitoring, Selasa kemarin (29/11/2020).

Begitu pun ketersediaan bahan pangan yang masih aman dan mencukupi, bagi masyarakat Kota Tangerang. “Mulai dari telur, minyak, gula, beras, ayam, daging hingga sayur-mayur, ternyata, semua bahan pokok di toko swalayan terpantau stabil dibanding harga pasar tradisional,” ujar Eni.

Terbukti, lanjut Eni, telur di pasaran Rp28 ribu di toko swalayan normal di Rp25 ribu per kilonya. Dirinya meminta masyarakat Kota Tangerang bisa lebih bijaksana dalam berbelanja.

Kendati mencari dan memanfaatkan berbagai penawaran diskon akhir tahun di toko swalayan, masyarakat Kota Tangerang juga bisa terus memantau harga lewat Aplikasi Segar.

Sementara itu, Divisi Groseri Carrefour Tangcity, Ari, mengatakan, sejauh ini tokonya banyak menawarkan bahan pokok dengan harga diskon. Seperti telur, ayam hingga ikan.

“Promo ini kami berikan dalam rangka akhir tahun. Selain itu, kami juga terus bersaing harga dengan toko-toko swalayan lainnya di Kota Tangerang. Tapi, kalo terkait stok, semua terbilang aman dan cukup,” jelas Ari.

**Baca juga: Cegah Lonjakan Covid 19, Sekolah Tatap Muka di Kota Tangerang Ditunda

Dalam monitoring rutinnya, Disperindagkop UKM juga rutin meninjau manajemen mall, toko ritel, swalayan hingga pasar modern terkait kepatuhan jam tutup di Kota Tangerang, sesuai dengan aturan yang sudah dikeluarkan oleh Pemkot Tangerang. “Pantauan kami selama ini, terkait jam operasional, mereka patuhi aturannya,” tandasnya. (oke)




Ini Promo Spesial Santika Premiere ICE BSD di Akhir Tahun

Kabar6.com

Kabar6-Malam pergantian tahun menjadi momen yang istimewa untuk berkumpul bersama keluarga. Hangatnya kebersamaan dan canda tawa dibalut suasana pergantian tahun membuat momen tersebut menjadi berkesan.

Di Hotel Santika Premiere ICE BSD, momen pergantian tahun itu dikemas dalam promo spesial akhir tahun nan istimewa.

“Hotel Santika Premiere ICE-BSD City menawarkan promo kamar spesial akhir tahun bertajuk “Fantastic Stay Offer,” kata Hikmat Nugraha, General Manager Hotel Santika Premiere ICE-BSD City.

Promo kamar Fantastic Stay Offer yang berlaku khusus pada tanggal 31 Desember 2020 dengan harga mulai dari Rp 975.000,- nett/kamar/malam. Sudah termasuk fasilitas menginap satu malam di kamar tipe deluxe dan sarapan pagi untuk dua orang.

Khusus tamu yang melakukan reservasi mulai dari tanggal 4-25 Desember 2020 berhak mendapatkan diskon sebesar 10% dengan melakukan pemesanan di situs resmi aplikasi mysantika.

“Tahun baru adalah momen yang begitu istimewa, dan kami ingin menghadirkan pengalaman menginap istimewa yang tak terlupakan di akhir tahun kepada setiap tamu kami. Memberikan mereka sebuah kenangan mengesankan dan menyenangkan yang akan selalu dikenang dari hotel kami,” ujar Hikmat.

**Baca juga: The Nutcracker Musical Story Meriahkan Nataru di Tangcity Mall

Hikmat juga selalu mengingatkan bahwa tidak perlu khawatir mengenai kebersihan karena Hotel Santika Premiere ICE-BSD City selalu menerapkan CHSE (Cleanliness, Health, Safety and Environment Sustainability) mulai dari fasilitas tamu hingga karyawannya, sehingga kenyamanan mengiap bisa dinikmati dengan tenang dan nyaman.(Fit)




The Nutcracker Musical Story Meriahkan Nataru di Tangcity Mall

Kabar6.com

Kabar6-Memaknai Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 berbeda dengan yang sebelumnya dikarenakan keterbatasan interaksi. Namun hal tersebut tak menyurutkan semangat Tangcity Mall Kota Tangerang untuk tetap menyuguhkan hiburan menarik dalam event Merry Cookieland, yang digelar mulai 4 Desember 2020 hingga 3 Januari 2021.

Menyemarakkan suasana Natal dimeriahkan live show sejumlah penari berseragam prajurit Nutcracker tampil di Main Atrium tiap Sabtu, Minggu, dan Hari Libur Nasional dalam dua sesi, pukul 14.00 WIB dan pukul 17.00 WIB dalam balutan tema The Nutcracker Musical Story.

Menambah kemeriahan suasana Natal dan Tahun Baru, kelompok vokal Voice of Indonesia kembali membawakan kidung Natal pada 20 Desember 2020 dan 1 Januari 2021. Inner’G Acapella hadir membawa warna baru di panggung Atrium untuk pelanggan setia Tangcity Mall dengan nyanyian tanpa iringan alat musik yang diusungnya. Inner’G siap menggebrak panggung atrium di hari Natal, 25 Desember 2020 dan 3 Januari 2021 masing-masing pukul 15.00 WIB.

Antusiasme adik-adik terhadap serangkaian perlombaan khas liburan akhir tahun membuat Tangcity Mall kembali menghadirkan Coloring Competition dan Photo Contest. Yang spesial, kompetisi digelar secara virtual dengan hadiah merchandise eksklusif Merry Cookieland serta total hadiah uang tunai Rp 5 juta rupiah untuk 5 orang pemenang Photo Contest.

Pusat kuliner Tangcity Mall Rame Rame Food Carnival turut memberikan program gratis snack kepada pengunjung. Bertajuk Christmaslicious, nikmati snack Twist Corn secara cuma-cuma hanya dengan menukarkan struk makan minimal sebesar Rp 50 ribu di Rame Rame Food Carnival. Program ini hadir mulai hadir 11 Desember hingga 3 Januari 2021.

“Legenda Nutcracker yang tersohor di Jerman sebagai simbol keberuntungan dan pelindung dalam keluarga, turut jadi inspirasi kami. Semoga event Merry Cookieland ini membawa pengalaman baru agar tiap anggota keluarga yang berkunjung diliputi sukacita, keberuntungan, dan selalu diberikan kesehatan,” ujar Building Manager Tangcity Mall Wina Andriyani.

Kesempatan terbatas membawa pulang 5 varian bantal lucu edisi Merry Cookieland juga bisa dinikmati member Smart Shopper Card Tangcity Mall. Syaratnya mudah, para member SSC ini cukup berbelanja di tenant F&B, lifestyle, fashion, elektronik dan lain-lain minimal Rp 200 ribu atau minimal Rp 300 ribu khusus untuk new member.

Tukarkan struk atau bukti transaksi Anda di Redemption Counter, Lantai GF. Karena bantal eksklusif ini terbatas untuk 100 orang pertama per hari dengan periode 25 Desember 2020 hingga 3 Januari 2021.

Wina menambahkan, Tangcity Mall sebagai pusat kegiatan komunitas di Tangerang tak lupa ikut berpartisipasi dalam menggelar perayaan Hari Disabilitas Internasional yang jatuh pada 3 Desember tiap tahunnya. “Di sela-sela rangkaian kegiatan Natal dan Tahun Baru 2021, puji syukur kami masih bisa berbagi keceriaan dengan segala lapisan masyarakat, termasuk adik-adik disabilitas dalam event Tangcity ParaCreative Day. Semoga tahun depan kami bisa berinovasi lagi agar terlaksana lebih baik,” kata Wina.

Masih dalam kemeriahan Natal dan Tahun Baru, para sneakerhead atau pecinta sepatu sneaker turut dimanjakan dengan pameran Sneakers Addiction mulai 16 Desember 2020 – 3 Januari 2021. Sebanyak tiga buah sepatu diantaranya Compass x Fxxking Rabbit FR2, Air Jordan Dark Mocha, dan Nike Dunk Samba disiapkan untuk raffle system atau undian yang bisa ditebus hanya dengan Rp 1 juta saja.

**Baca juga: Kapolri Instruksikan Satpam Ikut Diklat Sebelum Bertugas

“Seluruh kalangan diharapkan mendapat experience di sini. Dengan segala tantangan yang kita hadapi bersama di sepanjang tahun 2020, mari kita bangkit dengan semangat baru, dan produktivitas baru,” tutur Wina mengakhiri.(fit)




Rayakan Momen Bahagia Anda bersama Pasangan di Hotel Santika Premiere Bintaro

Kabar6.com

Kabar6-Menyambut awal tahun dengan penuh suka cita, Hotel Santika Premiere Bintaro Tangerang Selatan menghadirkan paket pernikahan dengan rangkaian pelayanan terbaik.

Public Relation Tanita Pribadi mengatakan, memesan paket pernikahan di Hotel Santika Premiere Bintaro memiliki beberapa keuntungan. Seperti menginap 1 malam di Suite Room, 2 kamar di Deluxe Room, food testing untuk 6 orang.

“Selain itu, akan mendapatkan 1 kali makan siang atau makan malam, mendapatkan 1 food stall untuk 100 orang dan masih banyak lagi keuntungan lainnya. Harganya juga sangat bersahabat untuk moment bahagia itu, hanya Rp70 juta untuk 200 orang,” jelas Tanita, Rabu (9/12/2020).

Oh iya, Hotel Santika Premiere Bintaro patuh dan terus menerapkan protokol kesehatan covid-19. Maka itu, menurut General Manager Sarmad, era new normal ini pihaknya memberlakukan beberapa protokol kesehatan kepada setiap tamu yang akan datang maupun menginap di Hotel Santika Premiere Bintaro.

Seperti pengecekan suhu tubuh, menggunakan masker pada saat memasuki dan di area hotel, penyemprotan desinfektan pada alas kaki dan mengunakan hand sanitizer.

**Baca juga: Tiga Merek Pakaian Berkolaborasi Kompak Tolak Pakaian Bajakan

“Para karyawan mengenakan masker, face shield, sarung tangan untuk memberikan kenyamanan para tamu. Menjaga Kenyamanan dan keamanan para pelanggan kami merupakan prioritas utama bagi Hotel Santika Premiere Bintaro,” tukas Sarmad.(fit)




Tiga Merek Pakaian Berkolaborasi Kompak Tolak Pakaian Bajakan

Kabar6.com

Kabar6-Tiga merek pakaian anak muda ternama Indonesia Electrica Panda dari Medan, Kickout dari Tangerang, dan Zeroheroes dari Malang melakukan kolaborasi. Konsep desain kolaborasi mengusung tema The Comrade of Panda.

Pemilik merek Kickout Ade Ramdan yang berdiri sejak 2012 mengatakan, kolaborasi tersebut dilatarbelakangi kesamaan logo panda yang dimiliki. Selain itu juga sebagai bentuk saling menguatkan brand clothing satu dengan yang lain serta saling bersinergi dan menciptakan kreatifitas di tengah ketidakpastian pandemic Covid-19.

“Kolaborasi yang kami lakukan yaitu menggabungkan tiga logo atau identitas kami yang berupa logo panda menjadi satu,” kata Ade kepada wartawan, Rabu (9/12/2020).

Pihaknya juga, kata Ade, terinsipirasi untuk menggunakan konsep Gundam dan menambahkan tiga elemen senjata yang masing-masing menggambarkan penolakan produk-produk bajakan atau palsu dipasaran yang marak.

Selain itu, Ade menjelaskan, kolaborasi direncanakan dengan proses kreatif yang matang selama satu bulan dan kini telah resmi diluncurkan pada Desember 2020. Desain kolaborasi dijadikan kedalam kaos, hoodie, masker, sticker, foto produk, dan konten digital.

“Kita berharap produk local semakin digemari masyarakat luas, berkurangnya produk bajakan dipasaran, dan kami berharap kedepanya kolaborasi seperti ini semakin banyak dan bisa melahirkan brand brand berkualitas dan tentunya dapat menjadi kebanggaan bagi negeri Indonesia,” jelasnya.

Pemilik brand Electrica Panda Muh. Rizki Saragih menambahkan, keunikan dari produk kolaborasi ini yaitu ada 3 unsur logo dengan menggunakan dasar logo Panda Kickout, mata menggunakan unsur logo dari Zeroheroes dan dibagian kening menggunakan ciri khas dari Electrica Panda.

**Baca juga: Semarak Tahun Baru, Golden Tulip Essential Gelar Acara dengan Tema Back to 80an

“Produk ini di Produksi dengan jumlah yang limited edition, hanya 100 Tshirt Dan 100 hoodie serta freebies seperti Lanyard, stickerpack dan masker,” ujar Rizki.

Pemilik brand Zeroheroes Tri W. Pamungkas berharap dari kolaborasi ini bisa mengguggah banyak khalayak untuk bisa saling berkolaborasi dan saling menguatkan sesama pelaku industry kreatif. “Yang pasti melalui kolaborasi ki berharap bisa meningkatkan perkembangan pangsa pasar industry kreatif local,” jelas Tri. (oke)




Nikmati Staycation Getaway December & New Year’s 2021 di Santika Premiere Bintaro

Kabar6.com

Kabar6-Di Desember 2020 ini Hotel Santika Premiere Bintaro menawarkan Getaway December Room Package dengan spesial harga khusus untuk tamu yang menginap dengan tipe kamar Deluxe Room, yang akan hadir mulai 01 hingga 31 Desember 2020.

Public Relations Executive Tanita Pribadi mengatakan, harga istimewa itu sudah termasuk sarapan untuk 2 orang, Welcome Drink pada saat melakukan check-in, dan free Wi-Fi. Untuk Para Tamu yang akan menginap dapat melakukan reservasi terlebih dahulu mulai 17 November hingga 31 Desember 2020, Mulai dari Rp725 ribu net per malam.

Nikmati pergantian akhir tahun di Hotel Santika Premiere Bintaro dengan promo New Year’s, bersama keluarga dan kerabat tercinta yang akan hadir khusus pada 31 Desember 2020 mendatang.

“Paket promo new years itu sudah termasuk sarapan untuk 2 orang, sajian makan malam spesial untuk 2 orang di Kembang Sepatoe Restaurant dan welcome drink pada saat check in. Untuk promo New Year’s 2021 ini dapat melakukan reservasi terlebih dahulu hingga tanggal 20 Desember 2020, Mulai dari Rp999 ribu net per malam,” kata Tanita, Sabtu (5/12/2020).

General Manager Sarmad menambahkan, untuk tetap dapat memberikan pelayanan dan akomodasi yang terbaik menemani perjalanan bisnis maupun liburan panjang, Santika Premiere Bintaro tetap selalu menjalankan Standard Operational Procedure (SOP) baru yang diterapkan agar bisnis dapat berjalan dengan aman dan nyaman baik bagi para pelanggan maupun karyawan.

**Baca juga: Intip Koleksi Musik dan Film Jadul Milik Vokalis Band Metal asal Bintaro

“Tak perlu khawatir untuk para Tamu yang akan menginap maupun melakukan hidangan makan siang & makan malam, Kembang Sepatoe Restaurant juga melakukan penyemprotan disinfectant 2x dalam sehari,” ungkap Sarmad.(fit)




Anniversary 3th, IKEI Fokus Tingkatkan Kemampuan Engineers

Kabar6.com

Kabar6-Ketua Umum Ikatan Engineers Indonesia (IKEI) Agus Salim menegaskan pihaknya masih fokus untuk sertifikasi skill para engineers di seluruh Indonesia.

“Kita terus berupaya untuk terus membekali para engineers dengan sertifikasi kompetensi. Artinya kemampuan mereka diakui dengan sertifikasi tersebut,” kata Agus disela Gathering Nasional IKEI 2020 dan Anniversary 3th di Golden Tulip Essential Tangerang, ditulis Minggu (29/11/2020).

Sertifikasi kompetensi ini akan dilakukan di jaringan IKEI seluruh Indonesia dan sudah lebih dari 300 engineers telah memiliki sertifikat.

“Beberapa BPD di seluruh Indonesia telah melaksanakan sertifikasi kompetensi. Diantaranya BPD Jatim, BPD Jogyakarta, Sumatera dan Banten juga,” paparnya.

Pembina IKEI Ashok Kumar yang juga Ketua Harian PHRI Banten menuturkan, keberadaan engineers disebuah properti sangatlah penting. Walau kerap di belakang meja, namun peranan engineers sangat vital dalam sebuah properti atau perusahaan.

“Peranan chief engineers sangat penting dalam sebuah properti atau perusahaan. Maka itu penting sekali engineers dibekali sertfikasi kompetensi sebagai wujud pengakuan atas skill yang dimilikinya,” terangnya.

Pembina IKEI lainnya, Rizal Khaliq menerangkan, jika saya seorang owner, ada istilah yang mengatakan ditangan kanan itu chief engineers dan di tangan kiri itu general manager. Begitu juga disaat saya menjadi GM. Di kanan saya itu chief engineers dan di tangan kiri itu DOS (marketing).

“Itu menggambarkan betapa pentingnya seorang chief engineers di sebuah properti atau sebuah perusahaan,” tukas Khaliq.

Di tengah corona ini walaupun speed kita dalam membangun IKEI terasa begitu lambat, namun kita tetap harus berbuat untuk IKEI dan Indonesia yang lebih baik lagi.

Ketua IKEI BPD Jatim, Jeffry tengah fokus menggodok program pelatihan managemen untuk para chief engineers nya di Jawa Timur. Seperti pelatihan total quality management, technical management, budgeting dan program pelatihan lainnya.

**Baca juga: Pemkot Tangerang Raih Penghargaan Pengelolaan Pengaduan Pelayanan Publik 2020

“Para engineers itu praktek oke, di lapangan oke, tapi managemen kurang. Nah itulah kenapa kita godok program IKEI Jatim 2021 ini. Agar para engineer handal di lapangan jagoan di managemen,” tuturnya.

Sementara, Angel Sugandhi sebagai Pembina IKEI menegaskan IKEI harus semakin solid dan lebih kompak lagi di masa yang akan datang.

“IKEI harus lebih solid lagi di masa yang akan datang,” pungkasnya.(fit)




Terapkan Prokes Maksimal, Yuk Weekend Staycation di Hotel Santika Teraskota

Kabar6.com

Kabar6-Hotel Santika Teraskota kembali menawarkan harga fantastis untuk paket kamar di akhir pekan, dengan protokol kesehatan maksimal tentunya.

Tak tanggung-tanggung, paket kamar yang ditawarkan langsung untuk menginap 3 hari 2 malam dengan harga yang bersahabat, yakni Rp900 ribu net per 2 malam per kamar.

“Harga tersebut sudah termasuk sarapan untuk dua orang di Parigi Restaurant dan diskon 20 persen untuk pemesanan F&B serta laundry,” kata Executive Secretary & Public Relations Fanny Ratnasari, Selasa (24/11/2020).

Tidak hanya itu, pada saat sarapan, tim Parigi Restaurant akan melayani tamu dalam pengambilan makanan. Tamu yang hendak sarapan cukup menunjuk menu makanan yang ingin dinikmati. Jumlah dan Jarak antar meja kursi di Parigi Restaurant pun sangat diperhatikan.

“Paket ini berlaku untuk check in di hari Jumat – Minggu, dan check in di hari Sabtu – Senin, hanya sampai akhir tahun 2020 loh! Tidak perlu khawatir menginap di masa pandemi, karena Hotel Santika BSD City menerapkan protokol kesehatan dengan maksimal,” jelasnya.

Seluruh karyawan yang bertugas di operasional wajib menggunakan sarung tangan, pakai masker dan face shield selama berinteraksi dengan tamu. Tamu yang datang akan dicek terlebih dahulu suhu tubuhnya dan juga disediakan masker dan hand sanitizer di banyak titik area hotel. Seluruh area hotel disemprot disinfektan dua kali dalam sehari.

Fanny bilang, promo weekend staycation package ini dibuat khusus selama masa pandemi dengan harga yang sangat terjangkau.

**Baca juga: 2021, Siloam Comprehensive Cleft Center Tingkatkan Layanan Cangkok Tulang

“Kami mengerti banyak sekali masyarakat yang butuh penyegaran dari penatnya aktivitas kerja dirumah. Tentu menginap di hotel menjadi salah satu kegiatan yang dapat dilakukan untuk mengisi kembali energi di akhir pekan,” tukasnya.(fit)




Terima Dana Hibah Rp100,1 Miliar, PHRI Tangsel Ingatkan Pemkot Jangan Tebang Pilih

Kabar6.com

Kabar6-Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mendapatkan dana hibah sebesar Rp100,1 miliar dari pemerintah pusat yang akan dibagikan sebagai bantuan untuk hotel dan restoran di Kota Tangsel. Dari Rp100,1 miliar itu dibagikan 70 persen untuk hotel dan restoran, sisanya 30 persen ke pemerintah daerah.

Ketua Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Tangsel Gusri Efendi mengingatkan Pemkot Tangsel harus mampu memeratakan penyaluran dana hibah itu dan jangan sampai tebang pilih.

“Jangan Pemda hanya menyasar mayoritas hotel-hotel atau rstoran-restoran besar yang bayar pajak besar,” ujar Gusri saat dihubungi wartawan, Kamis petang (19/11/2020).

Hotel dan restoran yang terdaftar bayar pajak itu, kata Gusri, ada sekitar 600 dan yang terdaftar PHRI kurang lebih 300. “Cuma masalahnya, jangan mempertimbangkan kesiapan administrasi ke nomor induk pengusaha, jadi pertimbangkan saja yang bayar pajak,” ungkapnya.

Gusri berharap Pemerintah Kota Tangsel berupaya bekerja keras untuk mempertimbangkan restoran-restoran lain yang pajaknya kecil. Gusri memberi contoh jika restoran besar ada 10 unit di Tangsel yang untungnya besar, dan pasti memiliki rasio yanv besar juga dalam pembayaran pajak.

“Kalau begitu dana Rp100,1 miliar itu bisa disedot cukup banyak sekitar 50 restoran dan hotel besar. Maksud saya benar-benar didata juga restoran dan hotel yang bayar pajak walau kecil,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil Ketua PHRI Tangsel, Andre Soemanagara mengatakan bahwa PHRI sebelumnya telah dilibatkan dalam proses perencanaan kebijakan tersebut bersama Dinas Pariwisata Kota Tangsel dan Dinas Penanaman Modan dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Tangsel.

Sambungnya, dari rapat tersebut didapat data dari DPMPTSP Tangsel yang sudah terverifikasi ada sekitar 270 hotel dan restoran. “Sebelumnya kita dilibatkan dalam proses perencanaan kebijakan, iya ada sekitar 270 yang terverifikasi,” imbuhnya.

Daftar restoran dan hotel wajib pajak itu, saran dia, diverifikasi nanti berdasarkan persyaratan yang petunjuk teknis untuk distribusi dana hibah itu.

Pria yan akrab disapa Black ini mengatakan, hasil verifikasi dari DPMPTSP masih menjadi polemik karena ada unsur dokumen yang salah satunya adalah Tanda Daftar Usaha Pariwisata (TDUP).

Dimana, lanjut Black, kalau tingkat hotel dan frenchise memiliki TDUP di Jakarta tidak boleh menerima bantuan hibah dari Pemkot Tangsel. “Nah itu akhirnya dianulir gak mendapat, dan ini menjadi polemik dan menjadi perdebatan,” terangnya.

Terpisah, Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Tangsel Heru Agus Santoso memaparkan, untuk penyaluran dana hibah Rp100,1 miliar masih dalam tahap verifikasi. “Masih verifilasi berkas bang. Nanti kalau sudah beres dikabari,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kota Tangerang Selatan akan membagikan bantuan dana hibah dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) senilai Rp100,1 miliar untuk hotel dan restoran.

**Baca juga: Terima Dana Hibah Rp100,1 Miliar, Pemkot Tangsel Bagikan ke Hotel dan Restoran

“Untuk dana hibah dari Pemerintah Pusat, Pemkot Tangsel menerima sekitar Rp.100,1 Milliar bantuan pariwasata hotel dan restoran,” kata Pj Sekda Kota Tangsel Bambang Nurtjahjo ketika ditemui di kantor DPRD, Kamis (19/11/2020). (eka)