1

Unpam Direncanakan Jadi Lokasi Malam Puncak HUT Tangsel ke-13

Kabar6.com

Kabar6-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Pilar Saga Ichsan menjelaskan, malam puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Tangsel ke-13 direncanakan digelar di Universitas Pamulang (Unpam).

Hal itu diungkapkannya kepada wartawan saat menghadiri acara Tangsel Ekspo di Bintaro XChange, Pondok Aren, Jumat 19 November 2021.

“Rencana insya Allah dilaksanakan di Unpam ya,” ujarnya.

Pilar menerangkan, untuk memeriahkan perayaan malam puncak HUT Kota Tangsel ke-13, pihaknya juga siapkan bintang tamu spesial.

“Ada pokoknya spesial, kami sudah siapkan musisi atau seniman asli Tangsel,” ungkapnya.

**Baca juga: Dinkes Tangsel Janji Fasilitasi Ambulan Penderita Tumor Ganas di Ciputat

Menurutnya, sebelum malam puncak, rangkaian pada 26 November 2021 mendatang diawali oleh Rapat Paripurna di Gedung DPRD Kota Tangsel

“Paginya ada acara Paripurna di Dewan, itu acara rutin Pemerintah Tangsel dan Dewan yah,” tutupnya.(eka)




Polisi di Pandeglang Bongkar Kawat Berduri yang Halangi Anak Sekolah

Kabar6.com

Kabar6- Lembaga Perlindungan Anak (LPA) bersama Inafis Polres Pandeglang melaksanakan olah tempat kejadian perkara pemagaran kawat berduri di Kampung Cipanon Desa Tanjungjaya Kecamatan Panimbang Kabupaten Pandeglang.

Kasat Reskrim Polres Pandeglang AKP Fajar Mauludi mengatakan kegiatan Inafis melakukan pembongkaran pagar kawat berduri karena adanya laporan dan juga video ada anak ketika hendak bersekolah terhalang oleh pagar kawat berduri.

“Kegiatan sore hari ini karena adanya laporan yang masuk dengan disertai video anak sekolah saat pergi ke sekolah terhalang pagar kawat berduri, Kenapa kita lakukan pembongkaran karena ada perampasan hak terhadap anak untuk sekolah,” terang AKP Fajar Mauludi.

Masih dikatakan AKP Fajar Mauludi bahwa pembongkaran untuk sementara hanya sekitar 15 meter sampai 20 meter yang dikelola keluarga Sofyan.

“Semua papan nama pemilik lahan sudah dilakukan penyitaan, ada dua pemilik yang mengakui dan kita berharap kepada kedua pemilik silahkan menempuh jalurnya masing-masing untuk menetapkan hak tanah ini milik siapa,”terangnya.

Lebih lanjut AKP Fajar Mauludi menjelaskan untuk kasus ini dikenakan kedalam Pasal 333 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana tentang Perampasan Hak Kemerdekaan Seseorang.

“Kami kenakan kasus ini kedalam Pasal 333 KUHP terhadap yang memagari kawat berduri dan menghambat anak bersekolah, untuk yang terperiksa masih menjadi saksi,” tutur AKP Fajar Mauludi.

**Baca juga: Satu Ponpes di Pandeglang Diterjang Banjir satu Meter, Santri Evaluasi Kitab dan Al-Qur’an

Sementara itu, Gobang Pamungkas sangat mengapresiasi upaya pihak kepolisian dalam melakukan pembongkaran pagar kawat berduri yang dinilai sudah merampas hak kemerdekaan anak untuk bersekolah.

“Sejak ada laporan kepada kami secara resmi laporan disampaikan kepada Komnas Perlindungan Anak dan juga LPA Pandeglang langsung investigasi dilapangan dengan fokus kepada persoalan anak,” tutup Gobang Pamungkas.(aep)




Satu Ponpes di Pandeglang Diterjang Banjir satu Meter, Santri Evaluasi Kitab dan Al-Qur’an

Kabar6.com

Kabar6 – Banjir menerjang sejumlah kecamatan di Kabupaten Pandeglang setelah wilayah tersebut setelah diguyur hujan lebat. Selain rumah dan sekolah terdapat satu pondok pesantren yang terkenal banjir paling parah.

Salah satu Ponpes yang terjang banjir yakni Ponpes Al- Mu’min di Des Ranca Senang, Kecamatan Cikeusik. Ponpes itu terdampak banjir yang cukup parah dengan ketinggian air mencapai satu meter lebih.

Berdasarkan foto dan video yang diperoleh Kabar6.com, hampir seluruh Ponpes tergenang. Para santri tengah mengevakuasi kitab dan juga Al-Qur’an supaya tidak terkena air.

Dalam video yang direkam di lokasi banjir, mengatakan, air naik ke lingkungan Ponpes sekitar pukul 10 pagi, Jumat (19/11/2021). Lantaran ketinggian air mencapai 1 meter lebih, kata dia, para mengevaluasi barang-barang dan juga Al-Qur’an.

“Terlihat para santri putri yang tengah mengevaluasi beberapa buku dan Al-Qur’an di pindahkan ke tempat yang lebih aman,” kata Perekam dalam video tersebut.

Menurutnya, barang-barang tersebut dievaluasi lantaran ada pontensi air terus naik, sehingga khawatir terendam. “Mengingat air ini masih naik khawatir terendam,”ujarnya.

**Baca juga: Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Kecamatan di Pandeglang Diterjang Banjir

Ketua Kampung Siaga Bencana (KSB) Kecamatan Cikeusik Angga menyebutkan ada beberapa kampung di Desa Ranca Senang terendam banjir dengan ketinggian air mencapai satu meter lebih.

“Bahkan bisa naik lagi, ada beberapa kampung seperti yang parah dan air mulai naik sekarang,”tandasnya.(aep)




Curah Hujan Tinggi, Sejumlah Kecamatan di Pandeglang Diterjang Banjir

Kabar6.com

Kabar6 – Sejumlah kecamatan di Kabupaten Pandeglang terendah banjir setelah hujan mengguyur wilayah tersebut dengan ketinggian air variatif dari 50 center hingga satu meter lebih.

Berdasarkan data yang berhasil dihimpun dari laporan semen Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pandeglang ada sembilan kecamatan yang dilanda banjir akibat tingginya curah hujan.

Kesembilan kecamatan itu diantaranya, Kecamatan Cikeusik, banjir berada di Desa Tanjungan, Curug Ciung, Sorongan. Di Kecamatan Munjul berada di Desa Cibitung. Kecamatan Cibaliung berada di Desa Sudimanik, Cihanjuang, Mendung dan Curug. Sementara di Kecamatan Sumur banjir berada Kerta Jaya, Sumber Jaya.

Di kecamatan Patia berada di Desa Idaman, Di Kecamatan Panimbang berada di Desa Mekarsari, Gombong, di Kecamatan Sobang berada di kecamatan Pangkalan dan Bojen, dan kecamatan Angsana berada di Desa Cipining dan Kecamatan Cigeulis berada di desa Sinar Jaya.

Sarkun salah seorang RT mengatakan, sudah dua hari ini hujan lebat luapan banjir ini naik pada siang hari setelah sholat Jum’at pukul 01.20 WIB.
“Hingga tadi pagi dan sampe sore ini, ketinggian banjir ini kurang lebih 1 meter rumah saya juga sama terendam banjir,” ungkapnya.

Dikatakan Sarkun, ada sekitar 45 (KK) yang terendam banjir disini, kalo air laut pasang naik ditambah curah hujan tinggi bisa kemungkinan banjir ini kembali tinggi.

“Air laut meluap ditambah kiriman dari sungai kali ciseket yang meluap kesini, sehingga terjadi banjir ini yang semakin tinggi dan terpaksa warga sementara mengungsi ke rumah sodara yang datarannya tinggi,” katanya.

Sarkun berharap, banjir yang melanda bisa cepat surut dan pemerintah setempat bisa membantu dengan adanya musibah banjir tersebut.

“Semoga banjir tidak melebar ke wilayah lainnya dan cepat kembali surut. Kami berharap adanya bantuan dari pemkab,” harapnya.

**Baca juga: Persipan Pandeglang Harus Berbagi Home Base dengan Rivalnya, PSSI dan Asprov: Baru Tahu

Sementara Kapolsek Panimbang, AKP Sugiar Ali Munandar pada kesempatan itu turun bersama jajarannya untuk melakukan evakuasi pada korban banjir di wilayah itu.
“Kami menghimbau pada warga untuk tetap waspada, karena mengingat intensitss hujan semakin tinggi di wilayah Pandeglang Selatan,” himbaunya.

Tim tagana Kabupaten Pandeglang dan BPBD Pandeglang turun untuk melakukan evakuasi korban dan memantau situasi banjir tersebut.(aep)




Mau Cari Kerja, Pria Ini Setubuhi Anak Teman

Kabar6.com

Kabar6-Polresta Tangerang mengungkap kasus persetubuhan terhadap anak dibawah umur korban berinisial ANA (15) warga Desa Budi Mulya. Kapolresta Tangerang Kombes Wahyu Sri Bintoro menerangkan, peristiwa itu terjadi pada Kamis (26/8/2021) di kawasan Kecamatan Cikupa, Kabupaten Tangerang.

Awal kejadian, tersangka UHS, 42 tahun, warga Desa Sidoharjo, Kecamatan Waypanji, Lampung Selatan itu bersama IB seorang pria menghubungi kerabat korban untuk menumpang menginap untuk pekerjaan. IB dan DM sudah saling kenal.

Saat tiba, IB ternyata bersama UHS alias Pakde. IB dan DM kini kini berstatus sebagai saksi. “Saat malam, saat semua tertidur, tersangka UHS alias Pakde masuk ke dalam kamar korban dan melancarkan aksinya,” ujar Wahyu, Jumat (19/11/2021).

Tersangka kemudian memaksa korban untuk melakukan persetubuhan. Korban ANA sempat berusaha berontak namun diancam dengan kekerasan oleh tersangka.

“Tersangka memaksa korban melakukan persetubuhan. Tidak hanya sekali, tapi terjadi sebanyak 2 kali. Yang pertama jam 2 malam dan yang kedua jam 1 siang,” ujar Wahyu.

Perempuan berusia 15 tahun yang masih berstatus pelajar kemudian mengadukan peristiwa yang dialaminya kepada orang tua. Korban juga mengeluhkan rasa sakit di bagian vitalnya. Pada saat itu, tersangka UHS alias Pakde sudah melarikan diri.

Peristiwa itu kemudian dilaporkan ke Polresta Tangerang. Polisi pun langsung melakukan pengejaran terhadap tersangka UHS alias Pakde. Setelah kurang lebih 2,5 bulan melarikan diri, polisi kemudian mendapatkan titik terang keberadaan tersangka di daerah Provinsi Riau.

**Baca juga: Bupati Zaki Minta Gerakan Pramuka Bisa Lebih Bermanfaat dan Maju

“Pada hari Jumat, 5 November 2021, tersangka UHS alias Pakde berhasil kami tangkap di Kampung Rawa Sari, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan, Provinsi Riau,” tutur Wahyu.

Tersangka pun langsung dibawa ke Polresta Tangerang untuk penyelidikan lebih lanjut. Guna mempertanggungjawabkan perbuatannya, tersangka terancam hukuman 15 tahun penjara karena dijerat dengan Pasal 81 Undang-Undang Perlindungan Anak.(Cr)




Dinkes Tangsel Janji Fasilitasi Ambulan Penderita Tumor Ganas di Ciputat

Kabar6.com

Kabar6-Teguh Prasetio Wardana, 42 tahun, penderita tumor ganas segera menjalani kemoterapi di Rumah Sakit Fatmawati, Jakarta. Tumor berukuran besar sudah menutupi mata kiri warga asal Ciputat, Kota Tangerang Selatan.

“Jadi nanti tanggal 29, balik lagi. Dari situ kemungkinan bisa kemo atau tidaknya,” kata Lena, istri Teguh ditemui di kediamannya, Gang Dukuh RT 05/04, Kelurahan Cipayung, Jum’at (19/11/2021).

Menurutnya, biaya pengobatan dicover oleh BPJS Kesehatan. Keluarga juru parkir ini biasanya harus menebus obat-obatan yang tidak ditanggung oleh asuransi tersebut.

Lena mengakui harga obat yang mesti ditebus kisaran Rp 50-150 ribu. Keluarganya terkendala biaya karena Teguh merupakan tulang punggung.

“Seminggu aja bisa 2 kali beli obat. Itu udah berapa,” ujarnya. Lena bilang, belum lagi setiap menuju rumah sakit harus merogoh kantong untuk biaya transportasi taksi online.

**Baca juga: Komunitas Blandongan Berikan Donasi ke Teguh Pengidap Tumor Ganas

Terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangsel, Allin Hendarlin Mahdaniar menerangkan Teguh sudah menjalani pemeriksaan jantung dan kini juru parkir tersebut menunggu jadwal kemoterapi. Ia berjanji siap mefasilitasi moda transportasi ambulan.

“Dianter sama puskesmas Ciputat,” janji Alin.(yud)




45 Toko Mas di Pasar Anyar Gunakan Pembayaran QRIS

Kabar6.com

Kabar6-PD Pasar Kota Tangerang mulai menerapkan transaksi pembayaran digital dengan aplikasi Quick Response Code Indonesia Standar (QRIS) atas prakarsa Bank Indonesia yang difasilitasi oleh Bank BJB. Pembayaran tersebut inovasi digitalisasi untuk meningkatkan layanan masyarakat di lingkungan Pasar Anyar.

Pada tahap awal sudah 45 toko emas yang mulai menerapkan transaksi pembayaran digital. Disisi lain, terkait digitalisasi Pasar Anyar juga sudah menerapkan retribusi pasar digital yang telah diterapkan di 138 pedagang.

Direktur PD Pasar, Titien Mulyati mengatakan, lewat program ini pembeli tidak lagi menggunakan pembayaran tunai tapi hanya dengan scan barcode yang sudah disediakan di masing-masing toko.

Menurutnya, kehadiran dan optimalisasi agent banking di pasar ini juga semakin memudahkan para pedagang dalam melakukan berbagai transaksi jasa perbankan.

“Jika retribusi digital hanya dinikmat pedagang dan petugas pasar. Dengan pembayaran digital ini, kemudahannya meluas bisa dirasakan para konsumen Pasar Anyar juga. Lebih cepat, mudah dan terpercaya prosesnya,” Titien, Jumat (19/11/2021).

Meski demikian, pembayaran digital akan segera disebarluaskan ke pedagang lainnya. Seperti sembako, pakaian dan tak terkecuali sayur mayur.

“Kalau untuk pilihan pasarnya, selain Pasar Anyar dalam waktu dekat akan kita terapkan di Pasar Poris Indah,” katanya.

**Baca juga: Disbudparman Kota Tangerang Akan Buka Empat Taman Tematik Lagi

Sementara itu, Titien mengatakan pemanfaatan teknologi digital dalam perdagangan jelas akan meningkatkan volume transaksi.

“Tentunya memiliki berbagai keunggulan, mulai dari kemudahan, kenyamanan, kecepatan dan keamanan saat bertransaksi baik sebagai produsen, pedagang, maupun konsumen,” tandasnya. (Oke)




Pungli di BPN Lebak Coreng Semangat Reforma Agraria

Kabar6.com

Kabar6-Kantor Badan Pertanahan (BPN) Kabupaten Lebak didemo mahasiswa dari Himpunan Mahasiswa Islam Majelis Penyelamat Organisasi (HMI MPO), Jumat (19/11/2021).

Aksi demonstrasi mahasiswa buntut dari terbongkarnya praktik pungli dalam pengurusan sertifikat hak milik (SHM) yang diungkap Ditreskrimsus Polda Banten lewat operasi tangkap tangan (OTT) beberapa waktu lalu.

Mahasiswa menilai, kasus pungli di lingkungan BPN Lebak sudah mencoreng semangat reforma agraria.

“Kasus pungli ini telah mencoreng semangat reforma agraria di Indonesia. Dengan terungkapnya praktik tersebut, kami harap tidak ada lagi pungli dalam pengurusan sertifikat tanah, dan pelayanan bisa menjadi lebih baik dan mudah,” kata Ketua HMI MPO Cabang Lebak Habibullah kepada wartawan.

Sejauh ini, dari 5 orang yang terjaring OTT, polisi telah menetapkan 2 orang sebagai tersangka yakni RY (50) dan PR (41). Keduanya merupakan staf di kantor BPN Lebak. Dalam OTT, Tim Ditreskrimsus Polda Banten juga mengamankan 3 buah amplop berisi uang Rp36 juta.

**Baca juga: 17 Raperda Masuk Propemperda Lebak 2022, Ini Daftarnya

“Kami mendukung upaya penegak hukum mengusut tuntas kasus Pungli yang terjadi di BPN Lebak dan mendesak agar dilakukan evaluasi terhadap seluruh pegawai. Jika Kepala BPN Lebak tidak bisa memperbaiki hal ini maka silahkan turun dari jabatannya,” tegas Habibullah.

Kepala BPN Lebak Agus Sutrisno belum juga merespon saat Kabar6.com meminta tanggapan terkait kasus tersebut.(Nda)




Buruh Demo Kenaikan Upah, Arus Lalu Lintas Cilegon Dialihkan

Kabar6.com

Kabar6 – Ratusan buruh Kota Cilegon berdemonstrasi di depan kantor Walikota Cilegon, menuntut kenaikan upah tahun 2022. Arus lalu lintas kendaraan yang melintasi kantor walikota dialihkan polisi.

“Satlantas Polres Cilegon melaksanakan pengalihan arus lalulintas depan Polres Cilegon sampai Alun-alun Cilegon, dikarenakan adanya umjuk rasa serikat pekerja dan buruh Kota Cilegon di Pemkot Cilegon,” kata Kasie Humas Polres Cilegon, Iptu Sigit Dermawan, Jumat (19/11/2021).

Pengalihan arus lalu lintas dilakukan untuk menghindari penumpukkan dan kemacetan kendaraan, di depan kantor walikota Cilegon.

**Baca juga: Pemotor Tewas Ditabrak Tangki di Kawasan Krakatau Steel

Pengendara yang melintas dihimbau untuk mengikuti petunjuk anggota polisi yang bertugas mengatur lalu lintas, agar tidak terjebak kemacetan panjang.

“Jalur lalulintas yang akan ke arah Merak kami alihkan ke jalur belakang DPRD Kota Cilegon dan keluar di Simpang ADB,” ujarnya.(dhi)




TNI AL Pangkalan Banten Siaga Nataru Dan La Nina

Kabar6.com

Kabar6 – TNI AL pangkalan Banten berjaga di Selat Sunda dan perairan Banten. Lantaran BMKG telah memprediksi terjadinya La Nina di akhir tahun 2021 hingga awal 2022.

“Kita stand by (siaga) di daerah merak ini, kalau ada kecelakaan atau tanda-tanda minta tolong, baru kita lakukan pencarian,” kata Komandan Pangkalan TNI AL (Danlanal) Banten, Kolonel Laut (P) Budi Iryanto, di kantornya, Jumat (19/11/2021).

Jika berkaca di tahun 2020, La Nina menyebabkan peningkatan akumulasi curah hujan bulanan di Indonesia sampai 70 persen, dari kondisi normal.

Berdasarkan catatan histori La Nina di tahun 2020, kajian BMKG menunjukkan curah hujan meningkat di bulan November-Januari, terutama di wilayah Sumatera bagian selatan, Jawa, Bali, NTT, Kalimantan bagian selatan, dan Sulawesi bagian selatan.

Pihaknya mewaspadai kecelakaan laut di daerah wisata pantai, karena kerap terjadi wisatawan terseret ombak maupun tenggelam. Karenanya, Danlanal Banten, Kolonel Laut (P) Budi Iryanto meminta masyarakat mematuhi rambu atau tanda peringatan dilokasi wisata pantai.

Dimana, saat libur natal dan tahun baru (nataru), biasanya objek wisata pantai daerah Banten kerap di datangi oleh masyarakat untuk berwisata.

“Pariwisata yang paling rawan, karena banyak yang tenggelam. Biasanya selalu terjadi orang meninggal, karena mereka tidak mematuhi standar operasional. Itu yang menyebabkan karena mereka tidak sesuai operasionalnya di dalam pariwisata, terjadi orang meninggal disana,” terangnya.

TNI AL ikut berjaga selama libur nataru 2021. Dimana, libur natal dan tahun baru sudah dua kali berlangsung di masa pandemi covid-19. Terlebih kali ini, diprediksi terjadinya La Nina.

**Baca juga: Culik dan Rudapaksa Anak Dibawah Umur, Tiga Remaja Ditangkap Polres Serang

Secara umum, hingga November 2021, diperkirakan 87,7 persen wilayah Indonesia telah memasuki musim hujan. Kemudian di akhir Desember 2021, BMKG memperkirakan 96,8 persen wilayah Indonesia telah memasuki musim hujan.

“Pengamanan natal dan tahun baru, tetap TNI itu membantu tugas dari polisi. (Kecelakaan laut) Itupun kita enggak tunggal, kita mengkoordinir yang ada di maritim,” ujarnya.(dhi)