oleh

BPBD Tangsel: Ada 8 Titik Banjir dan 2 Longsor

image_pdfimage_print

Kabar6-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melansir titik-titik lokasi banjir dan tanah longsor. Bencana alam ini sampai menimbulkan korban jiwa.

Namira (3), warga Bukit Nusa Indah, Serua, Kecamatan Ciputat saat jasadnya ditemukan telah meninggal dunia. Ia tertimbun reruntuhan bangunan rumah akibat tanah longsor.

“Banjir yang paling parah di Pesona Serpong. Sampe tiga meter,” ungkap Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Tangsel, Muhammad Hasyim kepada kabar6.com. Sabtu (27/4/2019).

Ia memaparkan, hasil observasi petugas di lapangan ada delapan titik lokasi banjir. Seperti di Pesona Serpong, Citra Prima Serpong, Bukit Pamulang Indah. Puri Bintaro Indah, Kampu Koceak Sengkol, Kampung Bulak, Lembah Pinus dan Jalan Raya Jombang.

Hasyim mendata ketinggian air relatif bervariasi. Mulai dari 50 centimeter hingga 4 meter. Genangan banjir itu sempat membuat sekitar 1000 kepala keluarga repot.

“Sekarang saya masih di perumahan Pesona Serpong sama tim relawan,” ujarnya.**Baca juga: Anggota KPPS Panunggangan Barat Meninggal Dunia.

Pasokan air bersih dan logistik makanan pun sudah diberikan kepada warga terdampak banjir.(yud)

Print Friendly, PDF & Email