oleh

Begini Prakiraan Cuaca Wilayah di Banten Hingga Besok

image_pdfimage_print
Ilustrasi (bbs)

Kabar6-Memasuki H-2 Hari Raya Idul Fitri 1437 Hijriah, prakiraan cuaca di seluruh wilayah Provinsi Banten lebih variatif.

Sedangkan bagi Anda yang hendak menyeberang ke Bakauheuni, tak perlu merasa cemas karena kondisi cuaca cukup bersahabat.

‎Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Wilayah II Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), Senin (4/7/2016) melansir informasi resmi hasil prakiraan cuaca hingga besok pukul 07.00 WIB.

Lewat surat elektronik yang diterima kabar6.com, ‎cuaca berawan akan terjadi di sekitar wilayah Cilegon, Anyer, Bojonegara dan Merak.

Sementara, warga yang menetap di wilayah Pandeglang, Rangkas Bitung, ‎Tangerang, Lebak, Malingping, Gunung Kencana, Bayah dan Binangeun, hendaknya menyiapkan mantel ataupun payung. Karena akan ada hujan sedang. **Baca juga: Lewat Tol Tamer, Pemudik Diimbau Lihat VMS.

Adapun hujan ringan bakal terjadi di sekitar wilayah Serang, Ciruas, Labuhan, Ujung Kulon, dan Carita. **Baca juga: Dua “Debt Collector” Kritis Diamuk Kreditur di Tangerang.

Suhu diperkirakan antara 24_33 persen, kelembaban 65-95 persen. Arah mata angin berasal dari Timur dan kecepatan arah angin mencapai 20 kilometer per jam.(yud)

Print Friendly, PDF & Email