oleh

Apes Bener, Ceremuga Tewas Tertimpa 40 Ton Keju Saat Bekerja

image_pdfimage_print
Tempat Ceremuga tertimpa 40 ton keju.(Daily Mail)
Tempat Ceremuga tertimpa 40 ton keju.(Daily Mail)

Kabar6-Kejadian nahas bisa terjadi di mana saja dengan cara yang mungkin tidak diduga. Salah satunya adalah yang menimpa Robert Ceremuga. Pria ini tewas tertimpa keju seberat 40 ton di tempatnya bekerja.

Dilansir International Business Times, Ceremuga saat itu tengah bekerja di gudang penyimpanan keju di Dublin, Irlandia, ketika rak penyimpan keju runtuh dan menewaskan.

Dewan juri di pengadilan, dikutip dari Sooperboy, menolak bahwa penyebab tewasnya Ceremuga adalah kecelakaan yang tidak disengaja. Dalam dengar pendapat sidang, pengemudi forklift yang bekerja di gudang disebutkan tidak terlatih dengan baik. Ceremuga dilaporkan masuk ke ruang penyimpanan keju itu di VP Foods, Jamestown Business Park, untuk bertanya ke pengemudi apakah dia sudah beristirahat.

Saat itu sang pengemudi tengah memindahkan 80 palet keju. Satu palet beratnya mencapai satu ton, dari tempat pengolahan ke gudang penyimpanan.

Sidang juga mendengar bahwa belum jelas apakah rak penyimpan keju itu runtuh sendiri atau karena rak palet itu tersenggol oleh pengemudi forklift sehingga runtuh.

“Seluruh rak palet keju itu mendadak runtuh….. seluruhnya dari bagian atas ke bawah, terlihat tidak bisa menanggung beban lebih lama,” jelas Frank Kerins, Inspektur Kesehatan dan Keamanan Kerja.

“40 palet keju runtuh. Seluruh ruangan jadi berantakan. Itu terjadi begitu cepat,” kata Frank. ** Baca juga: Heboh, Ditemukan Mumi Wanita Mongolia ‘Penggila Fashion’ Berusia Ribuan Tahun

Saat rak-rak keju itu runtuh, si pengemudi forklift berhasil meninggalkan kendaraannya dan menyelamatkan diri sehingga selamat. Apesnya, Ceremuga tidak sempat berlari. Pria itu tewas seketika setelah tumpukan keju seberat 40 ton itu menimpa dirinya.

Dewan juri di pengadilan kemudian merekomendasi agar seluruh petugas forklift dilatih dengan baik dan rak-rak penyimpanan diperkuat lagi.(ilj/bbs)

Print Friendly, PDF & Email