oleh

Ambulance Terperosok di Tigaraksa, 1 Warga Patah Kaki

image_pdfimage_print
Korban patah kaki saat dievakuasi ke rumah sakit.(ver)

Kabar6-Sebuah Ambulance milik Puskesmas Tigaraksa out control hingga terperosok di Jalan Kampung Pabuaran, Kecamatan Tigaraksa, Kabupaten Tangerang, Kamis (28/9/2017).

Meski tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tunggal itu, namun seorang warga bernama Madholil (37), terluka dan menderita patah kaki akibat diseruduk, mobil ambulance tersebut. 

Informasi yang berhasil dihimpun kabar6.com, kejadian bermula ketika ambulance tersebut parkir disekitar dilokasi.

Namun, saat turun, sopir yang mengemudikan ambulance tersebut lupa menarik rem tangan. Hingga, mobil terus melaju tak terkendali hingga ke patir yang ada disisi jalan. **Baca juga: Buruh Resah, Makin Banyak Pekerja Asing di Tangerang.

Mobil Ambulance yang terperosok di Tigaraksa.(ver)

Sementara, Madholil (37) yang berupaya menghentikan laju ambulance tersebut justru tertabak hingga terluka. **Baca juga: Keluhkan BPJS, Buruh Tangerang Minta RS Khusus.

Oleh warga sekitar, korban kemudian dilarikan ke RSUD Balaraja untuk mendapatkan penanganan medis. Sedangkan Kasus tersebut kemudian ditangani oleh unit Lantas Polsek Tigaraksa.(Vero/Res)

Print Friendly, PDF & Email